Cara Memainkan Latto-latto, Permainan Jadul yang Saat ini Kembali Trending

- 23 Desember 2022, 20:18 WIB
Latto-latto, permainan jadul yang kembali viral
Latto-latto, permainan jadul yang kembali viral /Tangkapan layar Tokopedia/faranees store

KABAR WONOSOBO – Latto-latto menjadi mainan jaman dulu yang saat ini menjadi trending di media sosial dan kembali dimainkan banyak orang.

Meskipun telah lama beredar, tentu tidak semua orang mengetahui cara memainkan latto-latto.

Jangan khawatir, terutama bagi yang sudah membeli, karena akan dijelaskan mengenai tata cara memainkan latto-latto.

 Baca Juga: INFO LOKER: BKN Buka Lowongan PPPK, Berikut Tata Cara, Syarat, dan Batas Waktu Pendaftarannya

Nama permainan yang menyajikan dua bola saling bertumbukan itu, berasal dari bahasa Sulawesi, yang mempunyai arti senang atau gembira.

Sesuai dengan namanya, permainan jadul ini akan menumbuhkan tawa dan rasa gembira terutama bagi anak-anak.

Sudah sepantasnya jika permainan jadul ini sangat cocok jika dimainkan bersama-sama, karena tumbukan dari dua bola akan menghasilkan bunyi yang cukup menarik. 

 Baca Juga: DIBUKA! Simak Cara Pendaftaran dan Jadwal Seleksi PPPK Tenaga Teknis BKN 2022

Latto-latto saat ini sedang menjadi trending di Indonesia, bahkan bukan hanya dimainkan oleh anak-anak, orang dewasa juga tidak mau kalah untuk ikut memainkannya. 

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x