Pertolongan Pertama Meredakan Asma Tanpa Inhaler, Simak 4 Cara Ini

- 8 Juni 2021, 12:45 WIB
Ilustrasi Inhaler.
Ilustrasi Inhaler. /Pixabay.com

KABAR WONOSOBO – Asma merupakan penyakit yang membuat saluran pernafasan bengkak, menyempit dan menghasilkan banyak lendir.

Penyakit asma bisa terjadi pada siapa saja, mulai dari bayi hingga dewasa, baik laki-laki ataupun perempuan.

Faktor pemicu kambuhnya asma setiap orang berbeda-beda, ada yang karena debu, asap rokok, dingin, kelelahan, efek samping obat dan bulu hewan.

Walaupun penyakit ini tidak bisa disembuhkan, namun setidaknya ada penanganan untuk meredakan gejala asma yang sedang kambuh.

Baca Juga: Cara Mudah Mengatasi Bintik Hitam di Wajah dan Tubuh, Rahasia Bahan Alami yang Bisa Didapat di Rumah

Ada obat khusus untuk meredakan asma dari resep dokter yaitu inhaler. Namun karena serangan yang terjadi kapan saja dan dimana saja, penderita kadang lupa membawa obat inhaler.

Berikut 4 langkah pertama meredakan asma tanpa bantuan inhaler

  1. Menggunakan sinar matahari

Banyak orang Amerika yang rendah vitamin D, dan orang asma parang lebih mungkin mengalami hal ini.

Namun tubuh anda bisa menghasilkan vitamin D saat anda berada dibawah sinar matahari. Tapi ingat, dalam menggunakan sinar matahari jangan terlalu lama berada di luar terlalu lama, bisa meningkatkan kemungkinan terkena kanker kulit.

Baca Juga: Cara Mudah Menghilangkan Double Chin pada Dagu , Tidak Perlu ke Klinik Kecantikan

  1. Ambil nafas dalam-dalam

Latihan pernafasan khusus dapat membantu paru=paru anda bekerja lebih baik.

Pernapasan bibir yang dikerutkan adalah salah satu pilihan, tarik nafas melalui hidung kemudian keluarkan setidaknya dua kali lebih lambat melalui mulut. Atau bisa juga dengan pernafasan diafragma (pernafasan perut).

  1. Belajar dekompresi

Saat anda stres, semua otot tubuh anda akan menegang, termasuk otot dada. Mengelola ketegangan ini mungkin akan mengurangi terjadinya asma. Meditasi dan yoga merupakan pilihan yang baik, penelitian menunjukkan bahwa hal tersebut dapat membantu mengontrol terjadinya gejala asma.

Baca Juga: Simak 3 Cara Sederhana Bangkitkan Rasa Percaya Diri, Nomor 2 Biasanya Paling Berat

  1. Dengan rempah-rempah

Bawang putih dan jahe memiliki senyawa anti inflamasi yang dapat meredakan gejala asma.

Anda dapat merendam salah satunya dalam air mendidih dan meminumnya seperti teh setelah mendingin, atau cukup gunakan bumbu ini lebih sering dalam masakan rumahan.***

Editor: Erwin Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah