Inilah Warna Tertua di Dunia yang Telah Berumur Milyaran Tahun, Berasal dari Organisme Purba

- 13 Maret 2022, 15:00 WIB
Ilustrasi peneliti yang tengah melakukan riset terhadap warna tertua di dunia yakni merah muda
Ilustrasi peneliti yang tengah melakukan riset terhadap warna tertua di dunia yakni merah muda /The Guardian

KABAR WONOSOBO – Menurut catatan sejarah, warna sudah ada sejak diketemukannya lukisan berwarna yang terdapat di dalam dinding gua jaman batu.

Namun, asal mula warna itu sendiri tidak ada yang tahu pasti karena telah ada jauh sebelum manusia itu ada.

Meski begitu, seorang ilmuwan internasional telah berhasil menemukan warna tertua berdasarkan catatan geologis.

 Baca Juga: Ooh, Ternyata Ini Filosofi Dibalik Warna Seragam Sekolah dari SD Hingga SMA yang Berbeda

Pada 2018, ilmuwan dari Australian National University bernama Dr. Nur Gueneli menemukan warna yang paling tua di dunia.

Dari jutaan warna yang ada, ternyata warna pertama yang ada di dunia berdasarkan penelitian dari Dr. Gueneli tersebut adalah pigmen merah muda cerah.

Fakta tentang sejarah pigmen tersebut ditemukan setelah peneliti menghancurkan bebatuan berusia 1,1 miliar tahun.

 Baca Juga: Ganti Warna Lagi, Polri Rilis Seragam Baru Satpam. Ini Arti Warnanya?

Bebatuan ini ditemukan di cekungan Taoudenni di Gurun Sahara, Mauritania, wilayah Afrika Barat.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Youtube Baldtwins


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x