Sinopsis 'Supernova 6: Intelegensi Embun Pagi' Dee Lestari, Rampungkan Misi Para Peretas

- 22 Juli 2022, 20:46 WIB
Supernova 6 'Intelegensi Embun Pagi' jadi buku terakhir serial tentang Peretas karya penulis Indonesia, Dee Lestari.
Supernova 6 'Intelegensi Embun Pagi' jadi buku terakhir serial tentang Peretas karya penulis Indonesia, Dee Lestari. /Instagram @deelestari/Dee Lestari

Tak hanya itu, para Peretas dan Infiltran kembali memisahkan diri untuk kembali bersatu jika waktu sudah tepat.

Hal tersebut tentu menjadi pancingan kepada Dee Lestari untuk dapat melanjutkan akhir pertarungan para Peretas dan Sarvara.

Baca Juga: Hilman Hariwijaya Meninggal Dunia, Penulis Novel Lupus dan Olga yang Ngetrend Tahun 90-an

Sinopsis Supernova 6: Intelegensi Embun Pagi

Setelah mendapatkan petunjuk dari upacara Ayahuasca di Lembah Suci Urubamba, Gio berangkat ke Indonesia. Di Jakarta, dia menemui Dimas dan Reuben. Bersama, mereka berusaha menelusuri identitas orang di balik Supernova.

Di Bandung, pertemuan Bodhi dan Elektra mulai memicu ingatan mereka berdua tentang tempat bernama Asko. Sedangkan Zarah, yang pulang ke desa Batu Luhur setelah sekian lama melanglangbuana, kembali berhadapan dengan misteri hilangnya Firas, ayahnya.

Sementara itu, dalam perjalanan pesawat dari New York menuju Jakarta, teman seperjalanan Alfa yang bernama Kell mengungkapkan sesuatu yang tidak terduga. Dari berbagai lokasi yang berbeda, keterhubungan antara mereka perlahan terkuak. Identitas dan misi mereka akhirnya semakin jelas. Hidup mereka takkan pernah lagi sama.***

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Novel "Intelegensi Embun Pagi"


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah