Apa itu Kampus Mengajar? Kenali Program Kampus Mengajar Sebelum Mendaftar

- 3 Januari 2023, 07:37 WIB
ilustrasi kegiatan mahasiswa di program Kampus Mengajar
ilustrasi kegiatan mahasiswa di program Kampus Mengajar /Kampus Mengajar/

 

KABAR WONOSOBO – Kampus mengajar merupakan salah satu program dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Melalui laman resmi Kampus Merdeka yang dilansir Kabar Wonosobo, kampus mengajar merupakan sebuah program yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar di luar kelas selama satu semester atau enam bulan.

Mahasiswa terjun langsung ke lapangan dengan menjadi mitra guru untuk berinovasi dalam pengembangan strategi dan model pembelajaran yang kreatif dan inovatif di satuan pendidikan sasaran.

Baca Juga: Pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 4 Resmi Dibuka, Simak Apa Saja Persyaratannya 

Fokus dari program ini adalah peningkatan kemampuan literasi dan numerasi siswa di sekolah sasaran.

Oleh karena itu, program ini diharapkan mampu memberikan manfaat bagi mahasiswa maupun siswa di sekolah sasaran.

Biasanya, sekolah yang menjadi sekolah sasaran adalah sekolah di seluruh Indonesia, khususnya pada daerah yang kekurangan sumber daya pengajar.

Baca Juga: Pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 4 Resmi Dibuka! Dokumen Apa Saja yang Harus Dipersiapkan? 

Bagi mahasiswa, program ini juga dapat meningkatkan kemampuan bersosialisasi mahasiswa.

Program Kampus Mengajar ini memiliki beberapa keunggulan dan menjadi bahan pertimbangan bagi Anda yang tertarik untuk mengikutinya.

Berikut empat alasan agar Anda yakin mengikuti program Kampus Mengajar:

Baca Juga: Rancang Media Pembelajaran Digital agar Menarik, Mahasiswa Kampus Mengajar Latih Guru SDN 3 Jaraksari 

1. Sebagai mahasiswa dapat terjun langsung dan terlibat dalam kegiatan pembelajaran di sekolah, dalam rangka menyusun dan melaksanakan strategi pembelajaran.

2. Sebagai agen perubahan, mahasiswa dapat berkontribusi secara langsung terhadap perkembangan pendidikan di Indonesia.

3. Mahasiswa dapat memupuk jiwa kepemimpinan, penyelesaian masalah dan pengambilan keputusan, kemampuan berkomunikasi serta sosialisasi.

4. Mampu menambah dan memperluas jaringan pertemanan dengan sesama mahasiswa di sekolah penempatan.

Baca Juga: Peringatan Hari Guru SDN 2 Jangkrikan Kepil Diwarnai Kejutan dari Mahasiswa Kampus Mengajar

Syarat yang penting untuk diperhatikan ketika hendak mendaftar program ini adalah:

1. Mahasiswa aktif baik akademik maupun vokasi

2. Berasal dari program studi yang terakreditasi pada PTN dan PTS di bawah naungan Kemendikbudristek

3. Berada paling rendah semester 4 pada saat pelaksanaan program

4. Memiliki nilai IPK minimal 3,00

5. Mengunggah Surat Pakta Integritas

Baca Juga: Kampus Mengajar di SD N Pakuncen Selomerto inisiasi SABIT untuk Pembelajaran Teknologi Informasi

6. Memperoleh surat rekomendasi dari pimpinan perguruan tinggi yang minimal ditandatangani oleh Wakil Dekan

7. Mengunggah transkrip nilai IPK

8. Mengunggah surat izin orang tua

9. Mengunggah surat keterangan sehat

10. Mengunggah sertifikat prestasi, pengalaman mengajar, dan/atau pengalaman berorganisasi jika ada

11. Belum pernah ditetapkan sebagai peserta program Kampus Mengajar pada Angkatan sebelumnya Bersedia untuk mengikuti program hingga selesai

Baca Juga: Kampus Mengajar SD N Selomanik Kaliwiro Wonosobo Latih Guru Membuat Media Pembelajaran Interaktif 

Program Kampus Mengajar biasanya akan dibuka pada awal semester di tahun ajaran baru. 

Namun, untuk Program Kampus Merdeka Angkatan 5 telah ditutup pada bulan November 2022 lalu.

Oleh karena itu, Anda dapat terus memantau informasi lebih lanjut melalui laman resmi maupun media sosial Kampus Mengajar.***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Kampus Merdeka PR Solo Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x