Dikecam karena Serang Palestina, Israel Ingin Jalin Hubungan dengan Indonesia, Malaysia dan Brunei

- 19 Juni 2021, 10:23 WIB
Sagi Karni, Dubes Israel untuk Singapura yang sebut pemimpin tiga negara mayoritas muslim asia tenggara tidak jujur namun ingin jalin hubungan baik dengan Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam.
Sagi Karni, Dubes Israel untuk Singapura yang sebut pemimpin tiga negara mayoritas muslim asia tenggara tidak jujur namun ingin jalin hubungan baik dengan Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam. /suaraislam.id

 

KABAR WONOSOBO – Israel menyatakan ingin menjalin hubungan baik dengan negara-negara mayoritas muslim di Asia Tenggara.

Itikad baik itu tetap menjadi keinginan Israel meskipun beberapa kalangan di negara tersebut mengutuk serangan yang dilancarkan Israel ke Palestina Mei lalu.

Sebagai informasi, tiga negara dengan penduduk mayoritas muslim di Asia Tenggara adalah Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam.

Ketiga negara tersebut diketahui memberikan kritik tajam terhadap serangan Israel ke Palestina selama perseteruan 11 hari antara rival abadi itu.

Baca Juga: Serangan Udara Israel di Jalur Gaza Disebut Pembalasan Bom Balon dari Kelompok Hamas Palestina

Dalam serangan hampir dua minggu itu petugas medis mengatakan bahwa ada lebih dari 250 warga Palestina dan 13 warga Israel tewas akibat adu serang roket antara Hamas dan otoritas Israel.

Menanggapi kritikan dari ketiga negara tersebut, Duta Besar Israel untuk Singapura Sagi Karni mengatakan bahwa para pemimpin dari tiga negara itu "tidak jujur".

Sagi Karni juga menyayangkan bahwa pemimpin dari ketiga negara tersebut mengabaikan esensi dari konflik yang menurut dia berlangsung antara Israel dan Hamas, bukan dengan rakyat Palestina.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Reuters.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x