Kapal Selam USS Wyoming Milik Amerika Serikat Lakukan Uji Tembak Rudal Balistik yang Dianggap Paling Andal

- 25 September 2021, 09:37 WIB
Pengujian penembakan rudal balistik milik AS
Pengujian penembakan rudal balistik milik AS /middleeast.in-24.com

 

KABAR WONOSOBO – Angkatan Laut Amerika Serikat menguji tembak dua rudal balistik dari kapal selam (SLBM) Trident II D5LE.

Misil yang bisa membawa hulu ledak nuklir ini ditembakkan di tengah polemik kesepakatan berbagai teknologi kapal selam bertenaga nuklir antara negara AUKUS, yaitu AS, Inggris, dan Australia yang membuat Prancis marah.

Kesepakatan berbagi teknologi kapal selam bertenaga nuklir itu merupakan bagian dari pakta AUKUS, nama aliansi yang dibentuk tiga negara tersebut.

Baca Juga: Amerika Serikat, Inggris dan Australia bentuk Geng Kerja Sama Baru Bernama AUKUS. Untuk Lawan China?

Uji tembak misil Trident II ini dilakukan di lepas pantai Cape Canaveral, Florida, pada 17 september 2021.

Misil itu ditembakkan dari USS Wyoming, kapal selam rudal balistik bertenaga nuklir kelas Ohio yang telah beroperasi sejak tahun 1996.

Baru-baru ini kapal selam tersebut telah menjalani perombakan teknologi dan pengisian bahan bakar.

 Baca Juga: Sebuah Jet Latih Tempur Angkatan Laut AS Jatuh di Pemukiman, Parasut Seorang Pilot Tersangkut di Kabel Listrik

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Naval News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x