Mudik Gratis Lebaran 2023 Bareng Alfamart: Cek Mekanisme dan Rute yang Digunakan

- 18 Maret 2023, 13:00 WIB
Alfamart menggelar program mudik gratis untuk Lebaran 2023, simak mekanisme dan rute yang dilalui. 
Alfamart menggelar program mudik gratis untuk Lebaran 2023, simak mekanisme dan rute yang dilalui.  /Instagram/ @alfamart/

KABAR WONOSOBO - Menjelang bulan Ramadhan dan Idulfitri atau Lebaran 2023, Alfamart mengadakan program mudik gratis lebaran 2023. Artikel ini akan membahas mengenai mekanisme dan rute yang dilalui mudik gratis bersama Alfamart untuk Lebaran 2023.

Alfamart baru saja membuka program Mudik Asyik 2023, nantinya masyarakat bisa mendapatkan tiket mudik gratis dari Alfamart dengan dua buah moda transportasi yaitu bus dan pesawat.

 Baca Juga: Hasil Drawing Perempat Final Liga Champions, Inter diuntungkan hanya bertemu Benfica?

Dikutip oleh Kabar Wonosobo melalui akun Instagram @alfamart, terdapat setidaknya 1.720 kursi bus dan 48 kursi pesawat yang disiapkan program mudik gratis ini.

Armada bus yang digunakan akan berangkat dari Jakarta menuju ke kota-kota yang ada di Jawa Tengah dan Jawa Timur yaitu Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya, dan Purwokerto.

Armada bus rencananya akan diberangkatkan pada 18 April 2023 di Museum Purna Bhakti Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.

Sedangkan untuk tiket pesawat, rute yang digunakan adalah Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Makassar, dan Medan.

Berikut ini adalah mekanisme umum mudik gratis Alfamart untuk Lebaran 2023 ini:

1. Member belanja minimal tiga brand produk sponsor senilai Rp100 ribu akan mendapatkan 1 Star yang bisa ditukar dengan tiket mudik di aplikasi Alfagift.

2. Tukar 3 Star dengan dua tiket bus dan 6 Star untuk sebuah tiket pesawat.

3. Peserta diwajibkan mengisi data melalui link yang dikirim untuk melakukan proses booking tiket dalam 7x24 jam.

4. Jika peserta tidak melakukan konfirmasi dalam 7x24 jam maka tiket dianggap hangus dan kuota ditambahkan di periode berikutnya.

5. Registrasi ulang calon penumpnag dimulai 29 Maret 2023.

6. Titik keberangkatan bus dari Museum Purna Bhakti TMII (Jakarta) tanggal 18 April 2023 pukul 06.00 WIB.

7. Khusus peserta bus akan mendapat kaos, uang saku, dan goodie bag.

8. Tiket pesawat akan dikirim melalui WhatsApp yang terdaftar.

9. Jadwal keberangkatan disesuaikan dengan tiket yang tersedia.

10. Peserta langung menuju ke bandara yang telah ditentukan.

11. Program mudik gratis ini hanya berlaku di Jabodetabek.

Sementara itu, berikut adalah mekanisme keberangkatan bus:

1. Tiket mudik gratis Alfamart untuk Lebaran 2023 menggunakan bus dialokasikan untuk enam periode, yaitu 12-18 Februari 2023, 19-25 Februari 2023, 26 Februari - 4 Maret 2023, 5-11 Maret 2023, 12-18 Maret 2023, dan 19-25 Maret.

2. Peserta diwajibkan mengisi data melalui link yang dikirim untuk proses booking tiket dalam 7x24 jam.

3. Jika peserta tidak melakukan konfirmasi dalam kurun waktu tersebut maka tiket dianggap hangus dan kuota ditambah ke periode berikutnya.

4. Peserta berkumpul di Museum Purna Bhakti TMII Jakarta pada 18 April 2023 pukul 06.00 WIB.

5. Peserta diwajibkan membawa data diri beserta Member Alfagift.

6. Peserta wajib melakukan verifikasi di tenda yang disediakan untuk mendapatkan tiket tempat duduk, uang saku, dan goodie bag.

Berikut adalah mekanisme keberangkatan mudik gratis Alfamart untuk Lebaran 2023 dengan pesawat:

 Baca Juga: Hasil Drawing Perempat Final Liga Champions, Manchester City VS Bayern Munchen, Cityzen Hadapi Rintangan Berat

1. Peserta diwajibkan mengisi data melalui link yang dikirim untuk proses booking tiket dalam 7x24 jam.

2. Jika peserta tidak melakukan konfirmasi dalam kurun waktu tersebut maka tiket dianggap hangus dan kuota ditambah ke periode berikutnya.

3. Tiket pesawat dikirim melalui WhatsApp yang terdaftar.

4. Jadwal keberangkatan disesuaikan dengan tiket yang tersedia.

5. Peserta langsung menuju ke bandara yang telah ditentukan.

Informasi lebih lanjut mengenai mudik gratis Alfamart untuk Lebaran 2023 ini silakan unduh aplikasi Alfagift.

Ikuti Artikel Kami di Google News.***

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Instagram @alfamart


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x