Rute dan Jalur Pendakian Top Puncak Natas Angin Pegunungan Muria Lewat Jalur Naga

- 2 Oktober 2021, 07:09 WIB
Jalur naga, puncak Natas Angin, Pegunungan Muria.
Jalur naga, puncak Natas Angin, Pegunungan Muria. /Instagram @gewol_bowo

KABAR WONOSOBO – Pegunungan Muria tidak hanya punya satu puncak, salah satu puncak paling hits adalah puncak Natas Angin. Berikut adalah rute dan jalur bagi Anda yang ingin melakukan pendakian top puncak Natas Angin, 1.519 mdpl, di Pegunungan Muria, Kabupaten Kudus.

Hiking atau mendaki gunung kini menjadi hobi dan kegiatan menarik bagi anak muda. Ada beberapa alasan kenapa seseorang mendaki, yang paling sering adalah ingin melihat keindahan di atas puncak.

Pegunungan Muria terletak di tiga wilayah Kabupaten yakni Kabupaten Kudus, Kabupaten Pati, dan Kabupaten Jepara, Provinsi Jawa Tengah.

Baca Juga: Bikin Bengong, Ibu Muda Ini Habiskan Lebih Dari Rp58 Juta Untuk Naik Gunung Bareng Suami dan Anak

Menariknya Pegunungan Muria tidak hanya punya satu puncak, ada tiga top puncak paling terkenal di sana. Ada puncak Natas Angin, Saptorenggo atau puncak 29, dan Argopiloso, serta beberapa puncak lain.

Kali ini, rute dan jalur pendakian Natas Angin, Pegunungan Muria adalah dari Kabupaten Kudus. Tidak hanya terkenal wisata religi makam Sunan Kudus dan Sunan Muria, namun ada puncak menarik di Pegunungan Muria.

Dari pusat kota, Anda dapat mengambil arah ke utara, ambil arah Gebog atau pabrik rokok Sukun, lurus hingga sampai gapura Desa Rahtawu. Waspada sampai sini jalan berkelok dan gelap. Lurus hingga ada papan tempat parkir Abiyoso.

Baca Juga: Rute dan Lokasi Hiking hingga Camping di Kebun Teh Gunung Ungaran

Belum ada tiket mendaki, juga belum ada basecamp, tapi pendaki dapat istirahat sejenak di warung kopi tempat parkir. Setidaknya butuh 3-4 jam untuk sampai di Abiyoso.

Halaman:

Editor: Arum Novitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x