Mitos Sumur Jalatunda, Lubang Raksasa yang Umurnya Hampir Setua Dataran Tinggi Dieng

- 20 Maret 2024, 17:23 WIB
Sumur Jalatunda di Dieng yang menyimpan mitos
Sumur Jalatunda di Dieng yang menyimpan mitos /Tangkapan layar YouTube/Esti NK.

KABAR WONOSOBO - Sumur Jalatunda adalah sebuah sumur berukuran raksasa yang terletak di Sidomulyo, Desa Pekasiran, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara. Disebut raksasa karena sumur ini memiliki diameter sepanjang 90 meter. Sementara, kedalaman sumur diperkirakan lebih dari 100 meter.

Menurut sejarah dan penelitian, Sumur Jalatunda merupakan celah yang terbentuk saat terjadinya letusan dahsyat Gunung Prau Tua–bersamaan dengan terbentuknya Dataran Tinggi Dieng.

Sumur Jalatunda terletak sekitar 7,5 kilometer dari titik 0 km Dieng. Meskipun terletak di Banjarnegara, namun jarak menuju Sumur Jalatunda lebih dekat jika ditempuh dari pusat kota Wonosobo. Jarak dari Wonosobo ke sumur ini sekitar 32 kilometer, sementara dari pusat kota Banjarnegara jaraknya di kisaran 44 km (via Karangkobar) dan 45 km (via Pagentan).

Baca Juga: Long March ke Dieng, 20 Bintara Remaja Polres Wonosobo Ikuti Pembinaan Tradisi

Sedangkan jika ingin melewati jalur Pantura, Sumur Jalatunda bisa dicapai setelah berkendara sejauh 63 km dari Pusat Pemerintahan Kabupaten Pekalongan dan sekitar 51 km dari Alun-Alun Batang via Batur-Kembanglangit.

Berumur tua dan memiliki ukuran yang cukup besar membuat sumur raksasa ini memiliki mitos yang berkembang di kalangan masyarakat sekitar. Apa itu?

Mitos Sumur Jalatunda

Menurut warga setempat, nama Jalatunda berasal dari dua kata, yakni 'jala' dan 'tunda'. “Jala” berarti jaring, sementara “tunda” berarti yang belum terlaksana. Jika diartikan, Sumur Jalatunda berarti sumur yang dapat menampung semua permintaan yang selama ini tertunda.

Ada sebuah mitos yang dipercaya masyarakat sekitar mengenai sumur ini. Jika ada yang mampu melempar batu hingga ke sisi di seberang, melintasi permukaan sumur, dipercaya permintaan orang tersebut akan terkabul. Mitos tersebut pula yang menjadi dasar pemberian nama pada sumur ini.

Baca Juga: RUNNERS! Pendaftaran Dieng Trail Run 2024 Sudah Dibuka, Simak Jadwal dan Rangkaian Kegiatannya!

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x