Kapasitas Pembina Pramuka di Wonosobo Harus Terus Ditingkatkan Bersama Kualitas Kepemimpinan

- 24 November 2021, 22:20 WIB
Kursus Pembina Pramuka Mahir Dasar Kwartir Cabang Wonosobo di Kwartir Ranting Garung Tahun 2021 bertempat di GOR Desa Menjer Garung, Selasa 23 November 2021.
Kursus Pembina Pramuka Mahir Dasar Kwartir Cabang Wonosobo di Kwartir Ranting Garung Tahun 2021 bertempat di GOR Desa Menjer Garung, Selasa 23 November 2021. /Bag prokompim kab Wonosobo

"Tularkanlah ilmu dan didiklah pramuka pramuka pemula agar menjadi generasi yang lebih bermanfaat dan generasi yang positif,” pungkas Muhammad Albar.

Sementara pada kesempatan itu, selaku penyelenggara kegiatan Sri Sugiarti, menyampaikan bahwa kegiatan Kursus Mahir Dasar (KMD) Kwarcab Wonosobo di Kwarran Garung ini dilaksanakan di SD N Menjer dan sekitarnya pada tanggal 23 sampai 27 November 2021.

Dengan peserta 30 orang dari Kwarcab yang berasal dari utusan tiap Kwarran sebanyak 2 orang pembina dan 37 peserta berasal dari Kwarran Garung sehingga total ada 67 peserta.

Baca Juga: Vaksinasi Wonosobo di Angka 50 Persen Lebih, Pemkab Sebut Herd Immunity Segera Tercapai

Penyelenggara kegiatan ini adalah Kwarcab Wonosobo Bidang Pembinaan Anggota Dewasa (BINAWASA), dengan Kwarran Garung sebagai panitia pelaksana, serta Pusdiklatcab Kwarcab Wonosobo dengan tim pelatih Kwarcab Wonosobo sebagai pelaksana kepelatihan.

“Untuk materi KMD ini disajikan dengan pendekatan andragogi, berfokus pada pembelajaran diri interaktif progresif dengan melibatkan peserta secara langsung dalam proses pembelajaran. Dimana kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bekal pengetahuan dan pengalaman praktis membina pramuka,” pungkanya.***

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan kab Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah