Bentuk Karakter Pemuda, Koramil Sapuran Latih PBB di SMKN 1 Sapuran

- 26 Juni 2023, 09:14 WIB
Koramil Sapuran Wonosobo latih PBB siswa siswi di SMKN 1 Sapuran
Koramil Sapuran Wonosobo latih PBB siswa siswi di SMKN 1 Sapuran /Pendim 0707/Wonosobo/

Baca Juga: Kodim 0707/Wonosobo Menjadi Juri Lomba PBB Banser dalam Rangka Harlah 1 Abad NU

 

Sertu Budi Irawan menjelaskan bahwa pelatihan baris berbaris dilaksanakan sebagai wujud kepedulian di lingkungan pendidikan dan merupakan bentuk rasa tanggung jawab TNI khususnya TNI-AD dalam mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi tantangan hidup di masa depan.

Budi Irawan menambahkan, tujuan PBB untuk siswa sekolah adalah menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa persatuan dengan rekan, sikap disiplin sehingga dengan demikian senantiasa dapat mengutamakan kepentingan tugas di atas kepentingan individu dan secara tidak langsung akan tertanam rasa tanggung jawab pada siswa.

“Dengan begitu banyak hal positif yang bisa diambil dari pembelajaran Peraturan Baris Berbaris (PBB),” pungkas Serka Budi.***

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Pendim 0707/Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah