Aduan Publik Ke Kanal Lapor Bupati Meningkat dalam 4 Bulan Terakhir

- 16 Desember 2021, 19:33 WIB
Sosialisasi Lapor Bupati Wonosobo untuk kanal aduan masyarakat dapat respon baik dalam 4 bulan
Sosialisasi Lapor Bupati Wonosobo untuk kanal aduan masyarakat dapat respon baik dalam 4 bulan /Dinas Kominfo Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Kanal aduan Lapor Bupati Wonosobo yang diluncurkan Pemerintah Kabupaten Wonosobo pada 17 Agustus 2021 lalu mulai mendapatkan berbagai laporan dari masyarakat.

Bahkan Jumlah aduan masyarakat yang masuk ke kanal yang terus meningkat, dari 0 aduan pada Bulan Agustus, menjadi 16 Aduan pada Bulan September, 15 Aduan pada Oktober dan 27 aduan pada Bulan November.

Hal itu menjadi bukti bahwa publik mulai menaruh kepercayaan terhadap kanal baru untuk aduan masyarakat. Menanggapi hal tersebut, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum, Supriyadi berharap agar jajaran pimpinan perangkat Daerah dapat memberikan tanggapan terhadap setiap aduan secara lebih cepat dan akurat.

Hal itu demi terpenuhinya hak-hak masyarakat terhadap pelayanan Pemerintah Daerah.

Baca Juga: Wonosobo Siapkan Kanal untuk Terima Aduan Publik, Warga Bisa Lapor Bupati via Medsos, Whatsapp dan SMS

"Berdasarkan pantauan saya, masih ada unit kerja terkesan membela diri terhadap aduan publik, ini saya harapkan tidak terjadi lagi dan saya akan memantau langsung jalannya pengaduan masyarakat tersebut,” tegas Supriyadi, saat membuka acara Sosialisasi Aplikasi Lapor Bupati kepada para pimpinan OPD, Camat dan Kades-Kalur se-Kabupaten, yang digelar di Ruang Mangunkusumo Setda, Rabu 15 Desember 2021.

Terpenuhinya jawaban atas aduan, keluhan ataupun saran, kritik dan masukan yang masuk melalui kanal Lapor Bupati, diyakini Supriyadi akan meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Pemerintah Daerah, serta mengedukasi publik untuk terus menggunakan jalur resmi yang tersedia ketika mereka memiliki uneg-uneg tentang layanan pemerintahan.

Melalui acara yang digelar Dinas Komunikasi dan Informatika dan dihadiri tak kurang dari 350 perwakilan OPD secara luring dan daring tersebut, Supriyadi menegaskan komitmen bahwa setiap aduan yang masuk ke kanal Lapor Bupati harus mendapatkan respons sesuai prosedur yang telah ditetapkan.

Baca Juga: Bupati Wonosobo Minta Kades PAW Segera Berkonsolidasi dan Adaptasi Dalam Pekerjaan

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Dinas Kominfo Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x