BANGGA! Sanggar Ngesti Laras Wonosobo Wakili Indonesia di Borsang Umbrella Festival Thailand 2023

- 19 Januari 2023, 12:15 WIB
Sanggar Ngesti Laras Wonosobo jadi wakil Indonesia di Borsang Umbrella Festival Thailand 2023.
Sanggar Ngesti Laras Wonosobo jadi wakil Indonesia di Borsang Umbrella Festival Thailand 2023. /Dinas Kominfo Wonosobo

“Kesempatan emas ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk mempromosikan Wonosobo sebagai daerah pariwisata yang unggul,” jelas Agus seperti dikutip oleh Kabar Wonosobo dari laman resmi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Wonosobo.

Kemudian Agus menambahkan bahwa ia berharap kesenian tradisional Tari Lengger Wonosobo dan Bundengan dapat mencapai pada level Internasional.

Baca Juga: Gunung Dieng Naik Level Menjadi Waspada, BPBD Himbau Potensi Gas Beracun Hingga Jalur Evakuasi

Ia pun berharap bahwa Sanggar Ngesti Laras dapat memberikan penampilan terbaiknya.

Sehingga, akan membuat masyarakat Wonosobo menjadi bangga dan juga sebagai ajang motivasi untuk para generasi muda.

Terutama untuk membuat cara bagaimana menampilkan seni Tari Lengger agar bisa mengangkat citra daerah tersebut.

Baca Juga: Tapak Suci Wonosobo Gelar Kejuaraan Pencak Silat Piala Bupati I Diikuti 444 Atlet

Pegiat Seni Musik Tradisional Bundengan dari Wonosobo, Mulyani, mengatakan bahwa untuk segala persiapan sudah matang termasuk dari segi pembawaan chemistry antara pasangan anak muda yang akan membawakan seni tradisional tersebut.

“Saya harus menyesuaikan karakter saya dengan penari pasangan, kesenian Bundengan yang akan kami tampilkan menceritakan regenerasi antara ibu kepada anaknya untuk mencintai kesenian Bundengan, saya menyampaikan apresiasi kepada pengrajin bundengan yang telah bersusah payah melakukan berbagai modifikasi sehingga bundengan dengan mudah dibawa ke Thailand, pada intinya kami akan minum air sebanyak mungkin di sana,” jelasnya. 

Sementara itu, Maestro Penari Lengger Wonosobo Della yang akan berangkat ke Thailand itu mengatakan bahwa ia merasa bangga karena dapat mewakili Wonosobo dan Indonesia ke kancah Internasional.

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Disparbud Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x