BAZNAS Salurkan Zakat ASN Wonosobo kepada 304 Petugas Kebersihan dan Buruh Gendong

- 16 April 2023, 22:59 WIB
Zakat ASN Wonosobo disalurkan kepada 304 petugas kebersihan dan komunitas buruh gendong di pendopo kabupaten 14 April 2023
Zakat ASN Wonosobo disalurkan kepada 304 petugas kebersihan dan komunitas buruh gendong di pendopo kabupaten 14 April 2023 /Dinas Kominfo Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Sejumlah 304 mustahik menerima bantuan zakat dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Wonosobo. Zakat yang terkumpul dari Aparatur Sipil Negara (ASN) Wonosobo tersebut disalurkan kepada petugas kebersihan dan komunitas buruh gendong.

Zakat dari Aparatur Sipil Negara yang terkumpul melalui Badan Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Wonosobo, sebagian ditasyarufkan kepada 304 mustahik, yang terdiri dari petugas kebersihan dan komunitas buruh gendong, Kamis 14 April 2023, di halaman Pendopo Kabupaten.

“Pentasyarufan zakat diperuntukan bagi 183 tenaga kebersihan jalan dan taman melalui koordinasi Dinas Lingkungan Hidup, dan 102 orang komunitas mbok gendong dan buruh panggul serta 19 tenaga kebersihan lainnya,” terang Ketua Baznas Wonosono Priyo Purwanto.

Baca Juga: Kawal Penerbangan Balon Udara Aman, Komunitas Balon Wonosobo Teken Komitmen Bersama PLN dan OPD

Pentasyarufan tahap ini lanjut Priyo, masing-masing mustahik menerima paket sembako senilai 100 ribu rupiah, sehingga total pentasyarufan mencapai 300 juta rupiah.

“Selain bantuan konsumtif, Baznas juga memiliki program bantuan produktif, berupa dana usaha. Sebelum menerima dana, terlebih dahulu di survey sehingga penyalurannya benar-benar tepat sasaran,” ujarnya.

Lebih lanjut, Priyo menyampaikan, pihaknya menentukan jadwal 3 bulan sekali sebagaimana saat ini, kecuali kebutuhan darurat seperti bencana, maka akan langsung ditangani.

“Tahun lalu dana zakat terkumpul 2,5 miliyar dan tahun ini ditarget tembus 3,5 miliyar rupiah. Alhamdulillah, setiap bulan rata-rata terkumpul sekitar 200 juta rupiah,” ungkapnya.

Baca Juga: Peternak Sapi Wonosobo Diminta Waspadai Penyakit Bentol Kulit LSD dan Jaga Kebersihan Kandang

Tahun 2023 ini, tegas Priyo, Bazanas mengutamakan bantuan produktif seperti pelatihan, membantu permodalan dan pendampingan, serta bantuan pendidikan dan bantuan bencana darurat.

Sementara itu Kabag Kesra Setda Wonosobo, Muhammad Said meminta, membayar zakat bisa menjadi budaya bagi para ASN di Wonosobo.

“Saya berharap membayar zakat menjadi budaya di Wonosobo, dari potensi zakat ini bisa digunakan sesuai kebutuhan produktifitas masyarakat, seperti penanggulangan kemiskinan, pendidikan, kesehatan serta hal-hal yang menyangkut kesejahteraan umat,” tambah Said.

Lebih lanjut, Said juga meminta agar penerima baik bantuan konsumtif dan bantuan bagi pengusaha kecil produktif tepat sasaran, sehingga apa yang diharapkan pemerintah daerah untuk mengurangi angka kemiskinan bisa terealisasi.

Baca Juga: Rokok Ilegal Masih Beredar di Wonosobo, Satpol PP Wonosobo Temukan ini Saat Operasi Gabungan

“Saya mewakili Pemkab Wonosobo menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada BAZNAS Wonosobo atas kinerjanya, sehingga Zakat Infaq dan Shodaqoh dapat terus dikumpulkan, dikelola dan ditasyarufkan dengan baik. Saya juga berharap kepada ASN maupun masyarakat untuk tidak ragu berzakat infaq dan sodaqoh melalui BAZNAS Wonosobo,” pungkasnya.***

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Dinas Kominfo Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah