Hasil KNPI Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo 2023: Arepa FC Juara, Bos Ampuh FC Borong Piala

- 14 Oktober 2023, 20:12 WIB
Arepa FC, Juara KNPI Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo 2023
Arepa FC, Juara KNPI Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo 2023 /Agas Nugroho/Kabar Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Wonosobo selenggarakan turnamen KNPI Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo 2023. Turnamen tersebut dihelat selama dua hari sejak Jumat, 13 Oktober 2023 hingga puncaknya di Sabtu, 14 Oktober 2023 di Lapangan Bluebell Futsal, Kejiwan, Wonosobo.

Pembukaan KNPI Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo 2023 dilakukan dengan simbolis penyerahan bola dari Bupati ke wasit dan menendang bola ke gawang oleh Bupati dan tamu undangan. Pembukaan tersebut dihadiri oleh Forkopimda, KONI, dan tamu undangan.

Turnamen KNPI Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo 2023 diikuti oleh 12 klub dari seluruh penjuru Wonosobo. Menariknya, dari 12 klub yang bertanding, tim yang lolos ke empat besar nantinya akan masuk ke kasta Wonosobo Futsal League (WFL).

Baca Juga: Potensi Domba Wonosobo Tinggi Namun Butuh Pembibitan Terstandar, Harga Dombos Capai Puluhan Juta

Dibuka secara resmi oleh Bupati Wonosobo pada Jumat, 13 Oktober 2023, Bupati Afif Nurhidayat memberikan apresiasi atas terselenggaranya KNPI Praliga Futsal dan berharap tumbuh potensi yang dapat mengharumkan nama baik Kabupaten Wonosobo di kemudian hari.

“Kami memberikan apresiasi sebesar-besarnya atas perhelatan Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo 2023 yang diselenggarakan KNPI Wonosobo bekerjasama dengan AFK Wonosobo. Kami berharap dengan event-event yang menggunakan Piala Bupati akan semakin menumbuhkan spirit dan motivasi di kalangan masyarakat Wonosobo termasuk potensi pemuda yang nantinya akan mengharumkan nama baik menjadi penerus generasi selanjutnya,” ujar Afif Nurhidayat.

Tabah Setyo Pambudi ketua DPD II KNPI Wonosobo menyampaikan bahwa event turnamen KNPI Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo 2023 diadakan untuk memperkuat jiwa sportivitas di kalangan generasi muda. Selain itu KNPI sebagai wadah dari Organisasi Masyarakat Kepemudaan (OKP) sudah sepatutnya berpartisipasi dalam semangat membangun produktivitas pemuda Wonosobo. 

Baca Juga: Hadapi Bonus Demografi, Bupati Ajak Pemuda Lebih Berdaya Wujudkan Wonosobo Sejahtera

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x