Puncak HUT ke 55 Pesona FM Wonosobo, Undang Vlogger Dyodoran Sharing bersama Bupati soal Kuliner

- 26 November 2023, 19:08 WIB
Puncak hari jadi ke 55 Pesona FM Wonosobo pada Minggu 26 November 2023 di taman Ainun Habibi, komplek Masjid Jami' Wonosobo.
Puncak hari jadi ke 55 Pesona FM Wonosobo pada Minggu 26 November 2023 di taman Ainun Habibi, komplek Masjid Jami' Wonosobo. /Kabar Wonosobo/ Erwin Abdillah

KABAR WONOSOBO - Selama sebulan penuh, Pesona FM wonosobo menggelar serangkaian acara memperingati hari jadi ke 55.

Berbagai kegiatan yang diisi dengan lomba untuk berbagai kalangan usia, hingga agenda siaran bersama telah dilaksanakan dan dipuncaki dengan kegiatan akbar pada Minggu 26 November 2023 di taman Ainun Habibi, komplek Masjid Jami' Wonosobo.

Di Puncak acara HUT ke 55 tahun Pesona FM Wonosobo itu, melibatkan berbagai komunitas termasuk komunitas Difabel Wonosobo, Teater Banyu dari Unsiq Wonosobo, Berbagai tampilan kesenian dari Don Bosco, live musik, dan Jagong bersama Bupati sebagai puncak acara.

Baca Juga: WoTIC Diperkenalkan pada Gebyar Promosi Wisata Wonosobo 2023 di desa Bersejarah Plobangan

"Semua PKL di pujasera pakulinan dilibatkan untuk rembug rasan dengan bupati Wonosobo dan hadirkan seorang konten kreator ternama, Dyodoran yang konsen di bidang kuliner dan selama ini membuat vlog di kanal Youtube dan Instagram dan ngulik tentang kuliner khas dari berbagai daerah, tentunya juga Wonosobo karena mas Dyo sendiri berasal dari Wonosobo," tutur Direktur utama Pesona FM Wonosobo, Ilham Ardha Saputra.

Ilham menyebut, di usianya yang ke 55 tahun, Pesona FM berusaha untuk merangkul semua segmen pendengar. Visi Pesona FM yakni untuk mewadahi seluruh segmen masyarakat lewat berbagai kegiatan tercermin dalam peringatan ke 55 tersebut.

"Ada beberapa lomba termasuk mewarnai untuk anak, news report untuk pelajar SMP SMA, hingga turnamen mobile legend memang sengaja acara itu diwadahi agar semua (segmen) punya tempat.

Baca Juga: Peringatan HUT KORPRI Wonosobo Ke-52, Teguhkan Netralitas dan Profesionalisme ASN

Kita pengen eksistensi radio bertahan dan kita seperti kantor pos yang sudah banyak berubah. Kita tidak hanya audio tapi di medsos. Ada chanel youtube juga gak cuma di saluran FM radio saja," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x