Daftar Film Perjuangan yang Bangkitkan Semangat Cinta Tanah Air Indonesia

- 13 Agustus 2021, 23:34 WIB
Official trailer Jenderal Soedirman tangkap layar dari kanal Youtube Jenderal Soedirman.
Official trailer Jenderal Soedirman tangkap layar dari kanal Youtube Jenderal Soedirman. /Youtube.com/ Jenderal Soedirman

 

KABAR WONOSOBO – Bulan Agustus menjadi bulan penting bagi masyarakat Indonesia karena 17 Agustus adalah Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang menandai kemerdekaan Indonesia.

Kemerdekaan diraih melalui perjuangan para pahlawan bangsa Indonesia dalam melawan penjajah.

Sehingga semangat cinta tanah air harus terus dilestarikan dari generasi ke generasi.

Salah satu cara untuk menjaga semangat cinta tanah air salah satunya dengan melihat aksi perjuangan para pahlawan yang diperankan oleh aktor tanah air pada film perjuangan.

Baca Juga: Pahlawan Perempuan Asal Wonosobo The Sin Nio, Pejuang Bersenjata Bambu Runcing, Sosok Kartini Sebenarnya

Berikut rekomendasi film perjuangan untuk membangkitkan semangat cinta tanah air Indonesia

  1. Soekarno

Sesuai dengan judulnya, film Soekarno mengisahkan perjuangan kemerdekaan yang menceritakan kisah hidup tokoh proklamator dan presiden pertama Indonesia.

Dalam film Soekarno diperankan oleh aktor ternama seperti Ario Bayu, Maudy Koesnaedi, Lukman Sardi, dan Sujiwo Tejo.

  1. Merah Putih

Film pertama dari Trilogi Merdeka dibintangi oleh aktor kenamaan Indonesia seperti Lukman Sardi dan Darius Sinathrya dan  disutradarai oleh Yadi Sugandi.

Film merah putih mengisahkan tentang perjuangan para pahlawan yang memiliki latar belakang berbeda-beda dalam peristiwa Agresi Militer Belanda.

Baca Juga: Marie Thomas di Google Doodle Hari ini, Rayakan 125 Tahun Dokter Wanita Pertama Indonesia yang Bekerja di RS

  1. Darah Garuda

Film Darah Garuda disutradarai Yadi Sugandi, film ini menceritakan kelanjutan kisah tokoh-tokoh di film sebelumnya dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

  1. Kartini

Film Kartini mengisahkan tentang perjuangan kemerdekaan tidak hanya melalui peperangan dan strategi militer, namun juga dapat dilakukan dalam menyuarakan emansipasi wanita Indonesia.

Dalam film Kartini diperankan oleh Dian Sastrowardoyo, sebagai tokoh pelopor kebangkitan perempuan bangsa yaitu Kartini.

  1. Jenderal Soedirman

Film Jenderal Soedirman menceritakan tentang tokoh bangsa yang sangat berjasa dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, yaitu Jenderal Soedirman.

Baca Juga: Sejarah Bulu Tangkis di Indonesia Dimulai Sebelum Era Kemerdekaan, Ada Tradisi ‘Mengejutkan’ Tim Lawan

Dibintangi oleh aktor Adipati Dolken yang berfokus pada peristiwa Agresi Militer Belanda II dan bagaimana Jenderal Soedirman memimpin Perang Gerilya di Pulau Jawa.*** 

Editor: Erwin Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah