Maju Bersama Tumbuh Bersama, Indonesia dan Argentina Rayakan 65 Tahun Hubungan Diplomatik di Buenos Aires

- 31 Juli 2021, 23:38 WIB
Perayaan 65 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Argentina di Buenos Aires
Perayaan 65 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Argentina di Buenos Aires //news.azka.id/

KABAR WONOSOBO – Indonesia dan Argentina telah menandai peringatan 65 tahun hubungan diplomatik yang menandakan aliansi persahabatan yang solid.

Dengan slogan “Maju Bersama Tumbuh Bersama”, Indonesia dan Argentina merayakan kerja sama yang telah terjalin selama 65 tahun di Wisma Duta, Buenos Aires pada Jumat, 30 Juli 2021 kemarin.

Duta Besar RI untuk Argentina Niniek Kun Naryatie membuka secara resmi rangkaian acara kegiatan perayaan hubungan diplomatik kedua negara tersebut.

Baca Juga: Drama Olimpiade Tokyo 2020: Buntut Kasus Tayangan Stereotip Tak Pantas, KBRI Seoul Surati MBC TV Korea Selatan

Dubes Niniek mengatakan bahwa selama 65 tahun, hubungan antara Indonesia dan Argentina telah berkembang dengan pesat dan terpelihara dengan baik.

Dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan yang ketat, perayaan hubungan bilateral ini hanya dihadiri oleh 30 orang dari korps diplomatik, perwakilan Kemlu Argentina, dan friends of Indonesia.

Sementara untuk siaran langsungnya acara tersebut ditayangkan di media sosial KBRI yakni @indonesiainba.

Baca Juga: Drama Olimpiade Tokyo 2020: Menlu Haiti Respon Permintaan Maaf MBC Soal Stereotip Rasis di Opening Ceremony

Sejak Presiden Indonesia Soekarno mengunjungi Argentina pada tahun 1959, hubungan bilateral antara Indonesia dan Argentina telah diperkuat dan diperluas.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x