Daftar Dokumen yang Harus Dibawa Saat Tes CPNS 2021

- 1 Oktober 2021, 08:58 WIB
Peserta tes SKD mengikuti protokol kesehatan.
Peserta tes SKD mengikuti protokol kesehatan. /Twitter @BKNgoid

KABAR WONOSOBO - Seleksi penerimaan Aparatur Sipil Negera (ASN) melalui beberapa tahapan seleksi. Calon ASN harus mengikuti seleksi administrasi, seleksi kompetensi dasar atau SKD, dan seleksi kemampuan bidang atau SKB. 

Setelah tahap seleksi administrasi saat ini calon ASN menghadapi tes kompetensi yang dilaksanakan di beberapa titik lokasi sesuai ketentuan Badan Kepegawaian Negara atau BKN.

Untuk dapat mengikuti seleksi kompetensi, peserta tes harus mengikuti aturan dan membawa sejumlah dokumen yang disyaratkan BKN di masa pandemi COVID-19.

Baca Juga: Cara Daftar Vaksinasi Online Pakai HP di PeduliLindungi

Berikut Kabar Wonosobo ringkas dari Instagram @cpnsindonesia.id, dokumen yang harus dibawa peserta tes SKD:

  1. Kartu tanda peserta ujian di akun SSCASN masing-masing peserta yang telah dicetak.
  2. KTP asli. Jika KTP asli hilang maka wajib membawa surat keterangan dari Kepolisian dan membawa kartu identitas lain berupa SIM atau paspor yang masih berlaku.
  3. Surat deklarasi sehat di telah dicetak melalui SSCASN dan diisi serta ditandatangani.
  4. Surat hasil negatif swab test PCR (maksimal 2x24 jam) atau rapid test antigen (maksimal 1x24 jam).
  5. Sertifikat vaksin untuk peserta yang memilih lokasi ujian di Jawa, Madura, dan Bali.

Baca Juga: Bansos BPNT September 2021 Cair, Begini Cara Cek Penerima

Selain dokumen yang harus dibawa. Peserta tes juga harus mengikuti atura  pakaian yang digunakan saat ujian CPNS berlangsung, antara lain:

  1. Menggunakan kemeja panjang berwarna putih polos tanpa corak (kaos tidak diperkenankan).
  2. Celana panjang untuk pria dan celana panjang atau rok untuk wanita berwarna hitam polos tanpa corak (jeans tidak diperbolehkan).
  3. Bagi yang berhijab menggunakan jilbab hitam polos.
  4. Sepatu pantofel berwarna hitam.

Baca Juga: Hasil Seleksi Kompetensi PPPK Guru Tahap 1, Link gurupppk.kemdikbud.go.id

Demikian artikel daftar dokumen yang harus dibawa saat mengikuti tes SKD. Jangan sampai terlewat.***

Editor: Arum Novitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x