Publik Korea Selatan Mulai Ketar-Ketir karena Trend Fashion Baru Idol Kpop

- 2 Februari 2024, 11:30 WIB
Tren fashion pantsless look yang dipopulerkan idol Kpop seperti G-Idle dan LE SSERAFIM buat orang tua di Korea Selatan khawatir. 
Tren fashion pantsless look yang dipopulerkan idol Kpop seperti G-Idle dan LE SSERAFIM buat orang tua di Korea Selatan khawatir.  /Dok. Allkpop/

KABAR WONOSOBO - Para orang tua di Korea Selatan kini tengah dibuat ketar-ketir dengan trend fashion 'pantsless look' alias 'no pants look' yang diangkat oleh para idol Kpop. Beberapa nama grup Kpop yang dibawa-bawa dalam isu ini mulai dari LE SSERAFIM lewat outfit Huh Yunjin di comeback terbaru mereka, Sistar, hingga BLACKPINK dan G-Idle.

Pantsless look sendiri merupakan salah satu gaya berpakaian yang kini tengah banyak digunakan oleh para idol Kpop. Gaya ini merujuk pada pemakaian celana yang terlalu pendek hingga menyamai pakaian dalam. Tren ini tengah menjadi pembicaraan yang memicu kekhawatiran para orang tua di Korea Selatan.

Deretan Idol Kpop Ini Populerkan Tren Pantsless Look

Huh Yunjin LE SSERAFIM dengan style pantsless look di MV Easy.
Huh Yunjin LE SSERAFIM dengan style pantsless look di MV Easy.

Baca Juga: Kenapa Publik Korea Selatan Sulit Terima Idol Kpop yang Kena Skandal?

Beberapa nama idol maupun grup Kpop disebutkan dalam pembicaraan ini. Nama-nama seperti Hun Yunjin LE SSERAFIM, grup duo Sistar, hingga grup Kpop G-Idle yang baru saja merilis lagu baru, juga turut menjadi pembicaraan. Ketiganya sendiri merupakan beberapa idol Kpop yang tidak hanya membawa tren baru. Namun, juga memang tengah mendapatkan perhatian lebih dari karya mereka.

Huh Yunjin, misalnya, salah satu vokalis dan penulis lirik di grup LE SSERAFIM dari HYBE belum lama muncul dengan gaya pantsless look. Ia memakainya bersama dengan crop top berwarna putih dan jaket mantel merah jambu di video musik Easy. Celana yang nampak seperti celana yang dipakain Huh Yunjin berhasil memancing kehawatiran.

Selanjutnya, grup Kpop Sistar yang belum lama comeback setelah sekian lama dengan lagu No More (Ma Boy), juga turut menjadi sorotan. Dalam penampilan mereka bulan lalu, keduanya turut memakai celana yang terlalu pendek dengan potongan segitiga yang lebih mirip celana dalam.

Baca Juga: 3 Bintang Korea Selatan Ini Ungkap Sisi Kelam Jadi Idol Kpop

Selain itu, grup Kpop G-Idle juga demikian. Tidak hanya satu atau dua member yang memakainya. Pantsless look diusung oleh grup asuhan Cube tersebut dalam vide musik lagu baru mereka, Super Lady. Shuhua dan kawan-kawan nampak kompak  mengenakan pantsless look berwarna hitam dengan sentuhan glitter.

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Allkpop YouTube HYBE LABELS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x