Ayanna Akhirnya Potong Kuku Panjangnya, Pertama Kali dalam 28 Tahun Setelah Pecahkan Rekor Dunia Guinnes

- 17 April 2021, 00:40 WIB
Ayanna Williams, pemilik kuku terpanjang yang memecahkan rekor dunia Guinness sedang memotong kukunya. dari Tangkapan layar kanal Youtube Guinness World Records.
Ayanna Williams, pemilik kuku terpanjang yang memecahkan rekor dunia Guinness sedang memotong kukunya. dari Tangkapan layar kanal Youtube Guinness World Records. /Youtube.com/ Guinness World Records

 

KABAR WONOSOBO - Seorang wanita asal Houston Texas Amerika Serikat, kini bisa menghemat uang belanjanya yang biasanya ia habiskan untuk kukunya.

Wanita bernama Ayanna Williams itu adalah pemilik kuku terpanjang di dunia yang pernah tercatat oleh rekor dunia Guinness.

Ayanna akhirnya memotong kukunya setelah menumbuhkannya selama 28 tahun.

Baca Juga: Matchbox Modifikasi Mobil Mainan, Menginspirasi Anak-anak Lebih Sadar Keselamatan Lingkungan

Sebelum dipotong, panjang kukunya diukur lagi oleh pihak Guinness dan ternyata telah mencapai panjang 733,55 cm.

Pada 2017, Ayanna Williams memecahkan rekor kuku terpanjang pada sepasang tangan perempuan ketika panjang totalnya mencapai lebih dari 549 cm.

Ia mematahkan rekornya sendiri sebelum akhirnya kuku-kuku itu dipotong, namun sayang rekor dunianya telah dikalahkan oleh orang lain.

Baca Juga: Teknologi AI Hasilkan Suara Hiper Realistik dan Bernyanyi, HYBE Labels Investasi Jutaan Dollar di Supertone

Kuku Ayanna dipotong untuk pertama kalinya sejak awal 1990-an dengan alat putar listrik di kantor dermatologi pada akhir pekan  Awal April lalu di Fort Worth, Texas.

Sebelum kukunya dipotong, manikur terakhirnya membutuhkan tiga sampai empat botol cat kuku.

"Manikur sampai selesai bisa memakan waktu hingga lima hari. Hanya memolesnya saja bisa memakan waktu dua hingga tiga hari," kata Williams kepada Guinness dalam wawancara Facebook Live pada 2017.

Baca Juga: Pendapatan Netflix Korea Naik 200 Persen Lebih di Masa Pandemi, Investasi 7 Triliun Rupiah di konten Korea

Banyak yang kemudian menanyakan pertanyaan sejuta umat, ‘Bagaimana dia membersihkan diri setelah buang air?’.

"Karena semua orang ingin tahu bagaimana saya menyeka pantat saya, taruh uang Anda di mana mulut Anda berada dan jangan katakan saya menjijikkan saat saya tunjukkan bagaimana caranya," kata Ayanna.

Ayanna juga berkata bahwa dia juga biasa melakukan pekerjaan rumah seperti memasak namun menghindari mencuci piring dan sedikit kesulitan saat mengemudi.

Baca Juga: Skandal Rasisme The Neighbours, Semakin Banyak Aktor Pelaku Diskriminasi Terbongkar

Dilansir Kabar Wonosobo dari USA Today, rekor kuku jari terpanjang pada sepasang tangan untuk seorang wanita saat ini dipegang oleh Lee Redmond.

Redmond mulai menumbuhkan kukunya pada 1979 dan merawatnya dengan hati-hati hingga mencapai panjang total 865 sentimeter.

Sedangkan untuk kategori pria masih dipegang oleh Melvin Boothe dengan total panjang 985 sentimeter ketika diukur pada 2009 sebelum ia meninggal pada Desember di tahun yang sama.

Baca Juga: Kocak! Peti Mati Pria Selandia Baru Ini Bikin Ratusan Pelayat Gagal Bersedih, Bentuknya Seperti ini

Ayanna mengatakan pada Guinness, keputusannya untuk memotong kukunya berasal dari kesulitan melakukan tugas sehari-hari seperti contohnya meletakkan seprai di tempat tidur.

Kukunya sekarang akan dipertahankan dan dipamerkan di Museum ‘Ripley’s Believe It or Not!’ di Orlando, Florida.

Dia juga memberi tahu Guinness bahwa dia berencana untuk menumbuhkan kembali kukunya, tetapi tidak sepanjang sebelumnya.

Baca Juga: 6 Menu Darurat Penolong Perut Anak Kos Saat Puasa yang Praktis dan Ramah di Kantong

"Saya tidak menyangka akan masuk dalam daftar Rekor Dunia Guinness," kata Ayanna pada 2017.

"Sungguh hal yang luar biasa dan butuh waktu lama untuk menumbuhkan kuku ini," tutup Ayanna.***

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Usatoday


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x