Kebakaran Terus Melanda Yunani, 150 Rumah Hangus dan 20.000 Hektar Tanah Ludes Terbakar

- 5 Agustus 2021, 19:52 WIB
Wilayah Hutan di Yunani mengalami kebakaran hingga merembet ke desa-desa
Wilayah Hutan di Yunani mengalami kebakaran hingga merembet ke desa-desa //www.france24.com/

Selama kurang lebih dalam 24 jam terakhir, warga yang berasal lebih dari 10 desa di wilayah tersebut telah dievakuasi.

Setidaknya para warga dari 12 desa kini telah dievakuasi karena api berkobar sangat cepat hingga mampu menutupi satu kilometer persegi wilayah sekitarnya hanya dalam waktu 25 menit.

Baca Juga: Akibat Kebakaran Hutan 2020, Kasus Gangguan Pernapasan di California Meningkat Tajam

Di wilayah lain tepatnya di Drmonas, sebuah biara terancam bahaya karena api bergerak menuju tempat itu dan seluruh desa yang telah dievakuasi para warganya, sementara para biarawan menolak untuk meninggalkan biara.

Petugas pemadam kebakaran dengan kendaraan besar telah mendirikan zona pertahanan di sekitar biara dan mencoba untuk menahan jalaran api.

Untuk mengatasi kebakaran yang melanda Yunani, walikota perlindungan sipil, Argyris Liaskos dalam sebuah wawancara di radio menyerukan penguatan pasukan pemadam kebakaran melalui udara, karena untuk saat ini api berkobar tak terkendali.

Baca Juga: Kebakaran Hanguskan Beberapa Kota di Kanada Disebabkan oleh Gelombang Panas Tiga Hari Berturut-turut

Sebanyak 95 petugas pemadam kebakaran saat ini telah dikerahkan untuk beroperasi di lokasi kebakaran.

Kemudian satu helikopter dan empat pesawat juga melakukan pengendalian kobaran api lewat udara.

Sementara bala bantuan kepada para korban juga disalurkan dari pesawat pemadam kebakaran jenis Canard.***

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Greek Reporter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah