Bukan Keracunan Air Sungai, Satu Keluarga Ini Meninggal Akibat Dehidrasi Saat Mendaki

- 22 Oktober 2021, 22:50 WIB
Satu keluarga di California yang meninggal akibat mendaki karena dehidrasi
Satu keluarga di California yang meninggal akibat mendaki karena dehidrasi /www.foxnews.com

KABAR WONOSOBO – Seorang sheriff di California Utara mengatakan, sebuah keluarga pada Agustus lalu meninggal saat tengah mendaki dikarenakan kelelahan akibat suhu panas yang ekstrem.

Sheriff wilayah Mariposa, Jeremy Briese mengatakan bahwa keluarga yang ditemukan meninggal saat mendaki di daerah terpencil mengalami dehidrasi.

Sheriff Briese pada Kamis, 21 Oktober 2021 menyampaikan bahwa mereka yang terdiri dari John Gerrish, istrinya Elen Chung, putri mereka yang berusia 1 tahun, Miju dan anjing mereka berjalan dalam cuaca yang sangat panas sebelum mereka meninggal.

 Baca Juga: Sungai Merced California Ditutup Akibat Ganggang Beracun yang Telah Menewaskan Satu Keluarga

Saat penyelidikan di tempat kejadian, Kepolisian Mariposa menemukan keluarga tersebut sudah tak bernyawa dan wadah air mereka kosong.

Keluarga itu melakukan pendakian di daerah terpencil di dekat Sungai Merced di Hutan Nasional Sierra, dimana mereka ditemukan tewas pada 17 Agustus setelah seorang teman keluarga melaporkan mereka hilang.

Kala pendakian itu, suhu di Hutan Nasional Sierra telah mencapai antara 107 hingga 109 derajat Fahrenheit (43 Celcius) dan keadaan mereka telah kehabisan air.

 Baca Juga: Putin Tolak Beri Jaminan Pada Alexei Navalny yang Sedang Berjuang Melawan Kerusakan Saraf Akibat Keracunan

Keluarga itu ditemukan tewas sekitar 2,6 kilometer dari kendaraan mereka yang terparkir sebelum pendakian.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: US News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x