Inilah Tempat Terbaik Untuk Melihat Sunset di Wonosobo

- 12 Januari 2023, 21:56 WIB
Sunset terbaik di Wonosobo dari Pos 2 Gunung Sumbing via Bowongso
Sunset terbaik di Wonosobo dari Pos 2 Gunung Sumbing via Bowongso /Galih Nugroho/Kabar Wonosobo

KABAR WONOSOBO – Matahari terbenam saat senja atau sunset menjadi primadona tersendiri bagi banyak orang.

Senja yang identik dengan keadaan langit yang berwarna keemasan tentu cukup memanjakan mata.

Lantas, banyak yang bertanya-tanya darimana lokasi melihat senja terbaik. Tentu, jawabannya akan berbeda-beda sesuai dengan kota mana yang sedang disinggahi.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu 'Sunset With You' Cliff, Yden 

Lalu, dari mana senja atau sunset terbaik bisa dilihat di Wonosobo? Jawabannya adalah Pos 2 Gunung Sumbing via Bowongso. 

Jika mendengar kata gunung, pasti akan terlintas melelahkan. Jalan yang menanjak, licin, dan butuh persiapan khusus untuk melewatinya.

Tentu itu semua benar, untuk menikmati sunset di Pos 2 Gunung Sumbing Via Bowongso juga perlu effort yang lebih.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Jay B GOT7 Def. 'Sunset with You' Rilis Hari Ini

Tetapi, jika kalian bisa melihat sunset di sana, mungkin akan menjadi salah-satu momen terbaik dalam hidup.

Dari pos 2 itu, sunset bisa terlihat penuh keemasan dan berada persis di atas samudra awan. Selain itu, kemegahan Gunung Sindoro di sisi utara semakin menambah keindahan.

Selain itu, kita juga bisa melihat Gunung Slamet dan Gunung Ciremai yang berada dalam satu bingkai dengan matahari tenggelam di sisi barat. 

 Baca Juga: Daftar Juara Lomba Sindoro Sumbing Duathlon 3 Tahun 2022, Momen Bangkitkan Pariwisata Wonosobo

Namun, untuk menyaksikan itu kita harus benar-benar memperhitungkan cuaca, mengingat tidak setiap waktu cuaca mendukung untuk bisa melihat sunset.

Selain itu persiapan fisik juga perlu dilakukan dengan matang. Mengingat, lokasi ini merupakan gunung, sehingga untuk mencapai lokasi dilakukan dengan berjalan kaki. 

Logistik atau perbekalan juga wajib disiapkan, mengingat di lokasi Pos 2 Gunung Sumbing ini tidak ada warung makan.

Baca Juga: Prosesi Ngrumat Gunung Sumbing di Dusun Garung Butuh Kalikajar diikuti 900 Warga 

Disarankan jika ingin menikmati sunset di sini, lebih baik camping atau menginap.

Jangan memaksakan untuk kembali turun di malam hari, karena lokasinya jauh dari desa.

Untuk menikmati sunset di Pos 2 Gunung Sumbing via Bowongso maka kita harus melakukan registrasi di basecamp sebagai pendaki yang akan naik ke gunung sumbing. 

 Baca Juga: Kopi Arabika Sumbing Makin Eksis, Dosen Ekonomi UNSIQ: Patut Dikembangkan Lebih Jauh

Bayar retribusi serta ikuti segala aturan yang ada dan disampaikan oleh pihak basecamp. Setelah dari basecamp kita bisa memilih untuk jalan kaki atau menggunakan jasa ojek.

Jika tidak ingin terlalu capek maka naik ojek adalah pilihan yang tepat, ojek akan mengantar kita sampai ke batas antara jalan berbatu dan jalan tanah.

Menaiki ojek cukup worth it lantaran bisa memangkas waktu 1,5 sampai 2 jam perjalanan.

Baca Juga: MIRIS! Alat Pemantau Aktivitas Kegempaan di Gunung Sumbing Hilang Dicuri, Padahal Baru Satu Tahun Dipasang

Dari posisi kita turun dari ojek sampai pos 2 sekitar 2,5 sampai 3 jam dengan jalan kaki, tergantung fisik masing-masing.***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Kabar Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x