Puluhan Ribu Bibit Ikan Ditebar di Sungai Bogowonto, Remajakan Ikan di kawasan Bener Kepil Wonosobo

- 8 Desember 2021, 00:11 WIB
Komunitas Swadaya Bogowonto menebar tak kurang dari 38.000 Bibit Ikan jenis Nila dan Tawes, di sejumlah aliran sungai pada Selasa 7 Desember 2021.
Komunitas Swadaya Bogowonto menebar tak kurang dari 38.000 Bibit Ikan jenis Nila dan Tawes, di sejumlah aliran sungai pada Selasa 7 Desember 2021. /Dinas Kominfo Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Jawa Tengah, bekerjasama dengan Dinas Pangan Pertanian Peternakan dan Perikanan Kabupaten Wonosobo serta Komunitas Swadaya Bogowonto menebar sekitar 38.000 Bibit Ikan jenis Nila dan Tawes, di sejumlah aliran sungai pada Selasa 7 Desember 2021.

Tebar Ikan yang juga dihadiri Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat tersebut secara simbolis digelar di aliran sungai Bogowonto, tepatnya di Desa Bener Kecamatan Kepil.

Kepala DKP Provinsi Jawa Tengah, Fendiawan Tiskiantoro ketika ditemui di sela acara tebar Bibit Ikan menyebut dilepasbebaskannya puluhan ribu nila dan tawes bertujuan mulia, yaitu demi menjaga lingkungan dan ekosistem sungai agar kedepan tetap memberikan manfaat bagi warga masyarakat.

Baca Juga: Warga Kejiwan Wonosobo Ditemukan Tewas Mengambang di Kolam, Diduga Alami Gangguan Jiwa

"Kelangsungan hidup ikan Nila dan Tawes ini kian langka karena ulah penangkapan ikan yang menggunakan racun maupun strum," ujar Fendiawan.

Adanya perilaku buruk sebagian pihak itu, pihaknya berupaya menanggulangi dengan regulasi berupa Kepmen 414 Tahun 2019 Tentang rencana aksi Nasional pengawasan dan penanganan kegiatan penangkapan ikan yang merusak.

Harapan kedepan, Fendi menyebut upaya menjaga kelangsungan hidup ikan dan kelestarian ekosistem sungai di Wonosobo akan didukung seluruh elemen maupun komunitas sehingga semakin menambah kemanfaatan bagi seluruh warga masyarakat.

Baca Juga: Untuk Tuntaskan 999 KM Ruas Jalan di Wonosobo Butuh  Anggaran Rp 1 Triliun

Ketua Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) Serayu, Trimanto menambahkan, penebaran Bibit Ikan jenis Nila dan Tawes di sejumlah aliran sungai total mencapai 38.000 ekor.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Dinas Kominfo Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x