Peringatan Maulid Nabi di Pakistan Diwarnai Serangan Bom Bunuh Diri yang Tewaskan 58 Orang

- 1 Oktober 2023, 08:44 WIB
Keadaan Lokasi Kejadian Pasca Ledakan di Momen Maulid Nabi di Pakistan
Keadaan Lokasi Kejadian Pasca Ledakan di Momen Maulid Nabi di Pakistan /Reuters/

Baca Juga: Update Ledakan Bom Bunuh Diri di Masjid Peshawar Pakistan Tewaskan 59 Orang

“Saya setidaknya melihat jenazah sebanyak 25 orang yang berada di depan saya termasuk anak-anak dengan total jenazah yang terkumpul saat ini sebanyak 58 orang,” Ucap Rasheed.

Sedangkan kata Javed Lehri, seorang perwira  polisi yang berjaga di sekitar lokasi kejadian mengatakan bahwa salah seorang anak buahnya sempat hendak menghentikan aksi tersebut namun ketika didekati pelaku telah terlebih dahulu meledakkan diri.

“Nawas Gishkori salah seorang korban ledakan dari pihak kepolisian sempat hendak menghentikan aksi bom bunuh diri, namun pelaku berhasil meledakkan diri ketika didekati,” Ungkap Javed.

Baca Juga: Taliban Pakistan Klaim Bertanggung Jawab atas Ledakan Bom Masjid di Peshawar

Sementara serangan kedua yang terjadi di Khyber Pakhtunkhwa menewaskan setidaknya lima orang dewasa. Selain itu diperkirakan masih terdapat sekitar 30 hingga 40 orang yang terjebak di bawah reruntuhan bangunan. 

Pada serangan kedua, terdapat dua tempat yang menjadi lokasi ledakan. Pertama terjadi di gerbang masjid dan yang kedua terjadi didalam lokasi masjid. Pada serangan  kedua masih sama dengan serangan pertama, belum diketahui dalang dari serangan ini, entah itu serangan yang dilakukan satu kelompok sama atau berbeda.***

 

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x