4 Hidden Gems Makanan Legendaris yang Wajib Dicoba di Wonosobo, dari Soto Sapi hingga Es Coki

- 22 November 2023, 09:05 WIB
Es Coki Bu Is, salah satu makanan legendaris hidden gems di Wonosobo
Es Coki Bu Is, salah satu makanan legendaris hidden gems di Wonosobo /Nofa Dwi Saputra/

Selain soto sapi khas Wonosobo, para pengunjung juga bisa menikmati segarnya rujak sayur ataupun lotek favorit warga Wonosobo. Pengunjung bisa mencoba lotek dan rujak tersebut di warung Lotek dan Rujak Bu Jami di Brugmenceng, Wonosobo,Timur, Kecamatan Wonosobo, Jawa tengah.

Lokasinya sendiri berdekat dengan sekolah SMP Bhakti Mulya, Wonosobo. Sedangkan untuk jam bukanya sendiri dimulai dari jam 09.00 sampai dengan jam 15.00 WIB.

Baca Juga: Intip Nama Kostum di Wonosobo Night Fashion Carnival 2023 yang Bertema Budaya, Wisata Hingga Kuliner

3. Es Coki Bu Is

Jika berkunjung di Wonosobo, jangan lupa untuk mampir ke warung es legendaris yang ada di Wonosobo bernama Warung Es Coki Bu Is. Pengunjung disarankan untuk mencoba Es Coki Bu Is, karena warung ini sudah berdiri sekitar 40 tahun, dan juga merupakan satu-satunya warung es coki yang ada di Wonosobo. Selain rasanya yang enak dan authentic, harga-nya pun terbilang sangat murah. 

Harga untuk satu porsi es coki nya sendiri di kisaran Rp.4.000,00-Rp. 5.500, 00- saja, dengan harga segitu murahnya para pengunjung akan mendapatkan satu mangkok penuh potongan buah-buahan, seperti melon, semangka, dan juga tape hijau yang dibalut dengan kuah dari es coki ala Bu Is. 

Sedangkan untuk lokasinya sendiri berada di Jalan Bismo, Rt 04 Rw 01 Sumberan Utara, Wonosobo, Jawa Tengah, atau pengunjung juga bisa menggunakan Google Maps untuk mencari lokasinya. Pengunjung bisa menggunakan kata kunci “Es Choki-Choki Bu Is Sumberan”.

Baca Juga: Kemarau Panjang, 3 Kedai Es Legendaris di Wonosobo ini Siap Bawa Penikmat Kuliner Bernostalgia

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Portal Purwokerto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x