Pidato Lengkap Megawati Suara Hati Nurani Sebut Rekayasa Hukum Terjadi dan Sindir Putusan MKMK

- 13 November 2023, 17:37 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan pidato menyikapi dinamika politik nasional yang tengah bergolak. Dari Tangkapan Layar Youtube PDI Perjuangan
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan pidato menyikapi dinamika politik nasional yang tengah bergolak. Dari Tangkapan Layar Youtube PDI Perjuangan /Youtube PDI Perjuangan

KABAR WONOSOBO - Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tampil dalam pidatonya yang bertajuk suara hati nurani yang lama terpendam.

Dalam pidato video di kanal Youtube PDI Perjuangan itu banyak menyindir dan menyikapi dinamika politik nasional yang tengah bergolak dan menurutnya ada Rekayasa hukum yang sedang terjadi jelang pemilu dan pilpres 2024.

Di video berdurasi 9 menit 41 detik itu, Megawati yang mengingatkan bahwa dirinya adalah mantan presiden Indonesia, juga menyinggung kejadian di Mahkamah Konstitusi (MK). Beberapa hal yang dibahasnya termasuk putusan soal pelanggaran kode etik sembilan hakim MK dalam putusan syarat minimal usia capres-cawapres serta putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK).

Baca Juga: Benarkah Ada Operasi Besar untuk Kerdilkan Ganjar dan PDIP di Pilpres 2024, Ini Kata Politikus PDIP

 

Berikut isi teks pidato lengkap Megawati msuara hati nurani' yang lama terpendam yang menggambarkan pendapatnya terkait kondisi perpolitikan di Indonesia saat ini:

"Saudara-saudara sekalian, seluruh rakyat indonesia yang saya cintai dan banggakan, di manapun kalian berada. Puji syukur kehadirat Allah SWT atas rahmat dan karunia-Nya yang diberikan kepada kita semua.

Pada momentum yang sangat baik ini, setelah mendengarkan dengan seksama terhadap apa yang terjadi dalam kehidupan politik kita, dan mempertimbangkan segala sesuatunya dengan hati nurani yang jernih sebagai kontemplasi, maka saya memutuskan, sudah tiba saatnya untuk berbicara. Berbicara dengan nurani, berbicara dengan tuntunan akal sehat dan berbicara dengan kebenaran yang hakiki.

Dengan melihat persoalan yang kita hadapi akhir-akhir ini, maka izinkan saya berbicara di sini sebagai anak bangsa yang ikut berjuang bagi tegaknya demokrasi Indonesia. Juga berbicara sebagai Presiden kelima Republik Indonesia. Dan, sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x