Semua OPD Wonosobo Diminta Segera Perbaiki Tata Kelola Birokrasi, Fokus Tugas-Fungsi dan Jangan Menyimpang

- 29 Maret 2021, 21:26 WIB
Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju WBK-WBBM Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda, Sasana Adipura Kencana, Senin 29 Maret 2021
Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju WBK-WBBM Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda, Sasana Adipura Kencana, Senin 29 Maret 2021 /dok. Prokompim Kab Wonosobo

KABAR WONOSOBO – Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat meminta semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Wonosobo untuk segera melaksanakan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas.

Hal itu ditegaskannya saat apel menandai Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) untuk Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda pada Senin 29 Maret 2021 di Sasana Adipura Kencana.

Bupati Wonosobo berpesan agar para pegawai senantiasa menjaga komitmen dan integritas demi tujuan mulia dalam pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga: Bupati Wonosobo Komitmen Menata Birokrasi dan Haramkan Jual Beli Jabatan di Kepemimpinannya

Bupati Afif juga meminta Sekretaris Daerah untuk secepatnya merumuskan agar semua OPD lain segera melakukan pencanangan.

"Saya minta ini segera ditindak lanjuti ke OPD yang lain, silahkan Pak Sekda rumuskan cepat semua OPD yang ada dilingkungan Pemkab harus segera mencontoh apa yang sudah dilakukan hari ini, kita sebagai Perangkat Daerah sudah sepatutnya meningkatkan perbaikan di bidang tata kelola birokrasi untuk mengoptimalkan kinerja, fokus pada tugas dan fungsi, hindari perbuatan yang menyimpang," tegasnya.

Baca Juga: Rakor OPD Perdana Bupati Wonosobo Tegaskan Birokrasi Harus Kerja Cepat

Zona Integritas disebut Afif merupakan salah satu implementasi Reformasi Birokrasi untuk menata sistem penyelenggaraan pemerintahan yang baik, efektif dan efisien, serta akuntabel.

Hasilnya, pelayanan untuk masyarakat akhirnya bisa terlaksana secara cepat, tepat, dan profesional. Sebagai cerminan birokrasi yang bersih dan akuntabel, birokrasi yang kapabel, dan pelayanan publik yang prima.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan kab Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x