Peringatan Hari Lansia Wonosobo, Lansia Senam di Pelataran Pendopo Kabupaten

- 2 Juni 2022, 19:06 WIB
Ratusan Lansia mengikuti serangkaian kegiatan di pelataran pendopo Kabupaten Wonosobo dalam rangka peingatan Hari Lanjut Usia ke-2, Kamis 2 Juni 2022.
Ratusan Lansia mengikuti serangkaian kegiatan di pelataran pendopo Kabupaten Wonosobo dalam rangka peingatan Hari Lanjut Usia ke-2, Kamis 2 Juni 2022. /Bag Prokompim Kab Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Ratusan Lansia mengikuti serangkaian kegiatan di pelataran pendopo Kabupaten Wonosobo dalam rangka peingatan Hari Lanjut Usia ke-2, Kamis 2 Juni 2022.

Pada kesempatan itu, Bupati Wonosobo Afif Nurhadayat besama Sekda One Andang Wardoyo, Kepala Dinas PPKBPP-PA Diah Retno Sulistyowati, dan Kepala Dinas Kesehatan M. Riyatno mengikuti senam bersama ratusan Lansia.

Dalam sambutannya, Bupati berharap kepada para lansia di Kabupaten Wonosobo semakin sehat, serta berumur panjang yang berkah dan produktif.

Dengan begitu maka akan menjadi kesempatan bagi yang lebih muda untuk menimba ilmu melanjutkan perjuangan membangun bangsa lewat pengalaman mereka. 

Para Lansia diminta tetap semangat dan bahagia agar kesehatan selalu terjaga sehingga bisa berkontribusi dalam kehidupan bermasyarakat.

Baca Juga: Pensiunan Pendidik Tergabung di IPPK Wonosobo Diminta Berperan Aktif Dukung Program Wajib Belajar

"Kami berharap panjenengan semua khususnya para lansia di Kabupaten Wonosobo semoga semakin sehat, panjang umur nan berkah, selain itu agar tetap produktif, agar kami yang muda ini bisa ngangsu kawruh lebih banyak lagi, dan yang paling penting kami berpesan agar tetap semangat dan jangan lupa bahagia, karena bahagia akan membuat tubuh kita semakin sehat, semakin kuat," tuturnya.

Bupati mengatakan, bahwa lansia juga memiliki peran penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, baik dimasa lalu, masa kini, maupun masa depan.

Oleh karena itu, Lansia SMART menjadi harapan baru bagi lansia di Wonosobo, harapannya para lansia di Wonosobo menjadi lansia yang potensial, selalu Sehat, Melek Literasi, Aktif, Produktif dan Tangguh.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x