Ritual Wiwit Methik Sata, Potret Harmoni Kerukunan Umat Beragama di Reco Wonosobo

- 11 Desember 2023, 11:47 WIB
Ritual Wiwit Methik Sata, awal panen tembakau di dusun Anggruggondok, desa Reco kecamatan Kertek Wonosobo digelar tiap tahun.
Ritual Wiwit Methik Sata, awal panen tembakau di dusun Anggruggondok, desa Reco kecamatan Kertek Wonosobo digelar tiap tahun. /Kabar Wonosobo/ Erwin Abdillah

Pada ritual wiwit methik sata, selain warga dan pemilik lahan, diundang juga pemuka agama, perangkat desa, perangkat desa, juga dari perwakilan penghayat kepercayaan, budayawan, serta tamu.

Seluruh undangan dan tamu juga mengenakan pakaian adat Jawa dan mengikuti alur ritual. Dengan harapan bisa menceritakan kembali kepada masyarakat luas yang mungkin sudah mulai melupakan ritual itu.

Selain menjadi momen penting memulai panen tembakau, ritual itu disebut mbah Tito sebagai pengingat yang memberikan pengetahuan yang mendalam tentang budaya menanam dan makan masyarakat pada era kuno.

Mengingat, syarat sesajen mengharuskan berbagai jenis ayam, beras, minuman, masakan, jajan pasar, hingga buah lokal. Singkatnya, ritual itu merekam peradaban lampau dengan lengkap, baik dari sisi budaya, sistem kepercayaan, interaksi manusia dengan alam, bahasa tutur, hingga harmoni kerukunan umat beragama di desa Reco sejak sebelum era kemerdekaan.***

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah