Dibuka Hari Ini! Daftar KIP Kuliah 2023 Mudah Cukup Login ke kip-kuliah.kemdikbud.go.id

- 14 Februari 2023, 18:13 WIB
Login ke kip-kuliah.kemdikbud.go.id untuk melakukan pendaftaran KIP Kuliah mulai hari ini, Selasa, 14 Februari 2023, simak pula besaran bantuan yang diterima.
Login ke kip-kuliah.kemdikbud.go.id untuk melakukan pendaftaran KIP Kuliah mulai hari ini, Selasa, 14 Februari 2023, simak pula besaran bantuan yang diterima. /kip-kuliah.kemdikbud.go.id/

KABAR WONOSOBO - Melalui pengumuman resmi, Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Indonesia (Kemendikbudristek Indonesia) resmi membuka pendaftaran KIP Kuliah 2023 hari ini, Selasa, 14 Februari 2023.

Kartu Indonesia Pintar-Kuliah atau KIP Kuliah sendiri merupakan salah satu beasiswa atau bantuan biaya pendidikan yang berada di bawah regulasi Kemendikbud.

Dapat diakses melalui tautan kip-kuliah.kemdikbud.go.id, KIP Kuliah menyasar para siswa potensial dalam bidang akademik untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi tetapi terhalang biaya.

Baca Juga: 10 SMA Terbaik Magelang Versi 1000 Sekolah Unggulan di Indonesia LTMPT

 

Bantuan yang diberikan tiap tahun kepada siswa SMA yang memiliki NISN, NPSN, dan NIK ini telah mulai dibuka hari ini, Selasa, 14 Februari 2023 dan akan ditutup pada 31 Oktober 2023 mendatang.

Artikel ini akan menyajikan tidak hanya prosedur pendaftaran, tetapi juga jumlah bantuan yang akan diterima oleh pemilik KIP Kuliah tahun 2023 ini.

Namun, harap diperhatikan bahwa KIP Kuliah memberikan beberapa persyaratan bagi calon penerima, yang terdiri dari kepemilikan NISN, NPSN, dan NIK yang dapat dicek melalui Dapodik. Sekaligus surel atau e-mail aktif untuk mendapatkan nomor pendaftaran dan kode akses yang dibutuhkan.

Baca Juga: Terkait Vonis Hukuman Mati Ferdy Sambo, Amnesty International Indonesia Sampaikan Penolakan

 

Berapa besar bantuan KIP Kuliah 2023?

KIP Kuliah yang berada di bawah regulasi Kemendikbud memberikan setidaknya tiga jenis bantuan, yaitu pembebasan biaya pendaftaran masuk perguruan tinggi, biaya kuliah per semester, dan biaya hidup.

Dapat diakses melalui kip-kuliah.kemdikbud.go.id, jenis bantuan tersebut diberikan berdasarkan kategori dengan jumlah besaran yang variatif.

Bantuan pembebasan biaya pendaftaran masuk perguruan tinggi berbeda dengan biaya kuliah yang diberikan sebesar Rp2,4 juta per semester. Biaya kuliah dari KIP Kuliah ini diberikan langsung ke perguruan tinggi tempat penerima bersangkutan.

Baca Juga: 4 SMA Terbaik di Buleleng, Tabanan dan Karang Asem Berdasarkan 1000 Sekolah Unggulan di Indonesia Versi LTMPT

 

Sementara itu, jumlah bantuan biaya hidup penerima KIP Kuliah juga diberikan berdasarkan jenjang masa studi sekaligus apakah mahasiswa bersangkutan diwajibkan untuk mengikuti program profesi atau tidak.

Bagi penerima KIP Kuliah akan menerima biaya hidup sebesar Rp700 ribu per bulan yang dibayarkan setiap satu semester. Akumulasi dari total biaya hidup yang diberikan tergantung pada jenjang masa studi normal, yaitu S1 maksimal 8 semenster, D3 maksimal 6 semester, D2 maksimal 4 semester, dan D1 maksimal 2 semester.

Bagi mahasiswa yang diharuskan mengikuti program profesi juga akan menerima bantuan biaya kuliah dan bantuan biaya hidup seperti yang telah dijelaskan di atas.

Profesi Dokter, Dokter Gigi dan Dokter Hewan akan menerima bantuan biaya hidup maksimal 4 semester (total selama studi maksimal Rp16,8 juta). Sedangkan untuk Profesi Ners, Apoteker dan Guru akan menerima bantuan biaya hidup maksimal 2 semester (total selama studi maksimal Rp8,4 juta).

 

Baca Juga: 8 SMA Sederajat Terbaik Pekalongan Berdasarkan Top 1000 Sekolah LTMPT

Bagaimana cara mendaftar KIP Kuliah 2023?

Pendaftaran KIP Kuliah 2023 sendiri dapat diakses dengan mudah melalui laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id.

Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon pendaftar adalah sebagai berikut:

1. Pendaftar adalah siswa SMA/sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan. Siswa gap year maksimal 2 tahun sebelumnya masih dapat mendaftar KIP Kuliah tahun 2023 ini.

2. Pendaftar memiliki NISN, NPSN, dan NIK yang valid.

3. Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah.

4. Siswa SMA/ SMK/ MA atau sederajat yang lulus pada tahun berjalan dengan potensi akademik baik dan mempunyai Kartu KIP atau memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.

5. Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru, dan diterima di PTN atau PTS pada Prodi dengan Akreditasi A atau B, dan dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada Prodi dengan Akreditasi C.

 

Baca Juga: 10 SMA Terbaik di Surakarta Menurut 1000 Sekolah Unggulan Indonesia Versi LTMPT

Sementara itu, berikut cara mendaftar KIP Kuliah yang telah dibuka mulai hari ini, Selasa, 14 Februari 2023.

1. Login atau masuk ke laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id.

2. Klik "Login Siswa" di pojok kanan atas jendela kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau scroll ke bawah melalui "DAFTAR/MASUK".

3. Jika merupakan pendaftar baru dan belum memiliki nomor pendaftaran dan kode akses, klik "Daftar baru".

4. Ikuti instruksi dari laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id untuk proses selanjutnya.

Baca Juga: 10 SMA Sederajat Terbaik di Kebumen, Jawa Tengah Versi 1000 Sekolah Unggulan LTMPT

 

Ikuti Artikel Kami Selengkapnya di Google News.***

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: kip-kuliah.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x