Sering Ngiler Saat Tidur? bisa Jadi Tanda Bahaya, Kenali Alasan dan Penyebabnya

23 November 2021, 13:31 WIB
Ilustrasi dari seseorang yang tidur hingga ngiler /m.timesofindia.com

KABAR WONOSOBO – Mulut selalu memproduksi air liur bahkan ketika kita sedang tidur yang bisa keluar hingga membuat noda pada bantal atau ngiler.

Kebiasaan ngiler dapat dikatakan normal jika tidak didasari suatu penyakit, namun di sisi lain sering ngiler dikatakan tidak normal apabila dipicu penyakit tertentu.

Lantas hal apa saja yang membuat seseorang terkadang ngiler ketika dan menodai bantal saat sedang tidur.

 Baca Juga: GILA! Pemain Basket Legendaris Sepanjang Masa Ini Mengaku Telah Tidur dengan 20.000 Wanita

  1. Posisi tidur dan kondisi rileks jadi pemicu sering ngiler

Posisi tidur sebenarnya memengaruhi terjadinya ngiler, biasanya orang yang sering ngiler adalah orang yang posisi tidurnya miring.

Selain itu, ketika tubuh berada pada posisi tidur, otot-otot di wajah dan rongga mulut menjadi jauh lebih rileks daripada saat keadaan tersadar.

Semakin rileks, maka kontrol otot pun akan semakin rendah sehingga membuat mulut menjadi terbuka dan saliva pun mengalir.

 Baca Juga: Disebut Pangeran Tidur, Pangeran Arab Saudi Koma Selama 15 Tahun Lebih Setelah Kecelakaan Mobil

  1. Infeksi

Ketika memiliki infeksi sinus atau radang tenggorokan, sistem saraf menyebabkan pembengkakan tenggorokan sehingga lebih sulit untuk menelan air.

Keadaan tersebut membuat orang terpaksa bernapas melalui mulut sehingga menciptakan lebih banyak air liur dan pada akhirnya ngiler.

Untuk mengatasi sinus atau radang tenggorokan banyak para ahli menyarankan untuk minum banyak air dan mengonsumsi obat pereda nyeri.

 Baca Juga: Hong Kong Tawarkan Wisata Bus Untuk Tidur Nyenyak

  1. Air liur berlebihan

Orang dengan kondisi drooling atau secara medis disebut sialorrhea akan menghasilkan air liur yang berlebihan.

Sialorrhea bisa disebabkan karena obat-obatan tertentu, cedera otak, stroke, parkinson, atau kondisi neurologis lainnya.

Orang yang memiliki kondisi seperti ini biasanya akan ngiler setiap saat dia tidur baik siang maupun malam hari.

 Baca Juga: Waspada! Kurang Tidur Dapat Menyebabkan 6 Gangguan Kesehatan yang Berbahaya Ini

  1. Sleep Apnea

Sleep Apnea merupakan gangguan tidur yang menyebabkan napas terhenti sebentar saat tidur akibat adanya penyumbatan pada saluran pernapasan.

Gejala sleep apnea biasanya diikuti dengan ngorok hingga tenggorokan terasa sakit saat bangun tidur.

Kondisi semacam ini dianjurkan untuk mendapat segera periksakan diri dan mendapat penangan yang tepat dari dokter.

 Baca Juga: Tidur Tanpa Bantal Ternyata Membuat Tubuh Kita Semakin Rileks, Pelajari 3 Manfaatnya!

  1. GERD

GERD adalah suatu jenis gangguan pencernaan yang mengakibatkan asam lambung naik ke kerongkongan.

Para penderita GERD ini sering mengalami disfagia atau sulit menelan sehingga menyebabkan ngiler saat tidur.***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler