Prancis Berlakukan Lockdown Nasional Ketiga dan Tutup Semua Sekolah, Persebaran Covid-19 Meningkat

- 2 April 2021, 01:10 WIB
Presiden Prancis Emmanuel Macron dari Tangkapan layar Youtube The Telegraph.
Presiden Prancis Emmanuel Macron dari Tangkapan layar Youtube The Telegraph. /Youtube.com/ The Telegraph

 

KABAR WONOSOBO - Presiden Prancis, Emmanuel Macron telah mengumumkan penutupan sekolah selama tiga minggu dan larangan perjalanan domestik selama sebulan sebagai upaya memerangi penyebaran virus corona.

Dalam pidato yang disiarkan melalui televisi pada Rabu 31 Maret 2021 malam waktu setempat, Macron mengatakan upaya lockdown diperlukan saat epidemi semakin cepat menyebar.

"Kami akan kehilangan kendali jika tidak bergerak sekarang," kata Presiden Prancis itu.

Baca Juga: Larangan Bepergian Bagi ASN Pemkab Wonosobo Berlaku 1 sampai 4 April 2021

Prancis juga dikatakan Emmanuel Macron akan menutup taman kanak-kanak, sekolah dasar dan sekolah menengah selama tiga minggu.

Selain itu, Kabar Wonosobo melansir Al Jazeera bahwa jam malam nasional pukul 7 malam-6 pagi akan tetap diberlakukan.

Langkah ini berkebalikan dengan kebijakan pemerintah dalam beberapa bulan terakhir yang berfokus pada pembatasan regional.

Baca Juga: Timor Leste Berlakukan Lockdown Dili 8 hingga 15 Maret, Khawatir Tertular Covid-19 dari Indonesia

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x