Paus Fransiskus: Pandemi Bisa Segera Diakhiri Jika Vaksin Tersedia Bagi Semua Orang dan Semua Mau Bekerjasama

- 19 Agustus 2021, 23:28 WIB
Pemimpin umat Katolik dunia, Paus Fransiskus mengajak semua orang untuk segera mendapatkan vaksin demi kebaikan semuanya
Pemimpin umat Katolik dunia, Paus Fransiskus mengajak semua orang untuk segera mendapatkan vaksin demi kebaikan semuanya /Guglielmo Mangiapane/Reuters

KABAR WONOSOBO – Pemimpin umat Katolik yang saat ini masih menjabat, Paus Fransiskus mengeluarkan pernyataan vokal bahwa pandemi dapat segera diakhiri.

Namun Paus Fransiskus menambahkan bahwa itu tidak akan terwujud jika seluruh penduduk dunia tidak mau bahu-membahu mewujudkan hal itu.

Oleh karenanya Rabu 18 Agustus 2021 lalu, Paus Fransiskus mengajak pada seluruh penduduk dunia untuk segera menjalani vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Departemen Kesehatan Inggris akan Lakukan Vaksinasi Covid-19 Kepada Seluruh Remaja Sebelum Sekolah Masuk

"Berkat anugerah Tuhan dan kerja banyak orang, kita sekarang memiliki vaksin untuk melindungi kita dari COVID-19," buka Paus.

Paus menyebut bahwa vaksin menjadi salah satu tumpuan harapan untuk segera mengakhiri masa pandemi yang mengerikan ini.

"Mereka (vaksin) memberi kita harapan untuk mengakhiri pandemi, namun hanya jika tersedia bagi semua orang dan jika kita bekerja bersama," imbuhnya.

Baca Juga: Jangan Panik! Terapkan Kiat-Kiat Berikut jika Mulai Merasakan Efek Samping Pasca Vaksinasi Covid-19

Vaksin sendiri telah tersedia secara luas di banyak negara, terutama negara maju yang memiliki kemampuan untuk mengembangkan vaksin..

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x