PBB: Sebanyak 350.200 Orang Tewas dalam Krisis Suriah yang Telah Berlangsung Selama Satu Dekade

- 28 September 2021, 12:37 WIB
Keadaan di Suriah akibat dari peperangan yang telah berlangsung selama satu dekade
Keadaan di Suriah akibat dari peperangan yang telah berlangsung selama satu dekade /www.aljazeera.com

KABAR WONOSOBO – Sudah satu dekade berjalan namun perang dan krisis Suriah masih berlangsung hingga hari ini.

Komisaris Tinggi, Michelle Bachelet mengatakan kepada Dewan Hak Asasi Manusia PBB pada Jumat, 25 September 2021 bahwa tercatat sebanyak 350.200 orang tewas dalam perang tersebut.

Angka korban jiwa itu merupakan perhitungan dari kantor HAM PBB, yang mana diperkirakan lebih rendah dibandingkan dengan jumlah pastinya.

Baca Juga: Pernah Disebut Kuburan Massal, Situs di Suriah Ini Ternyata Monumen Peringatan Perang Tertua di Dunia

Kantor PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA) mengatakan bahwa perhitungan tersebut mencakup warga sipil dan kombatan yang didasarkan pada metodologi ketat.

Dimana mereka mencatat identitas dari korban tewas berdasarkan nama lengkap, tanggal kematian dan juga lokasi tubuh saat kematian.

“Atas dasar ini, kami telah menyusun daftar 350.200 orang yang diidentifikasi tewas dalam konflik di Suriah antara Maret 2011 hingga Maret 2021,” kata Komisaris Tinggi PBB untuk HAM Michelle Bachelet.

 Baca Juga: Faten Ali Nahar Tandai Sejarah Politik Suriah, Perempuan Pertama yang Mendaftar Calon Presiden

Itu merupakan laporan pertama HAM PBB sejak 2014 tentang jumlah korban tewas dalam peperangan Suriah.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: News United Nations


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x