Resep Es Cendol Ala William Gozali, Takjil Segar dan Praktis untuk Buka Puasa

11 April 2022, 14:15 WIB
Ilustrasi - William Gozali berbagi resep Es Cendol segar yang cocok untuk buka puasa. /YouTube Willgoz Kitchen

KABAR WONOSOBO― Es Cendol merupakan salah satu kuliner nusantara yang identik dengan rasa segar manis.

Dibuat dengan bahan mudah dan cara yang sederhana, Es Cendol menjadi salah satu referensi kuliner untuk takjil segar buka puasa.

Salah satu resep Es Cendol yang mudah dibuat seperti dipaparkan oleh alumni Master Chef Indonesia, William Gozali.

Baca Juga: Resep Biji Salak Ubi Kuning Ala Luvita Ho, Takjil Manis Segar untuk Buka Puasa

Dilansir oleh Kabar Wonosobo melalui YouTube Willgoz Kitchen, berikut adalah Es Cendol ala William Gozali yang cocok untuk menu takjil buka puasa:

Bahan Es Cendol ala William Gozali (Cendol, sirup gula merah, kuah santan)

  • Siapkan cendol yang dapat dibeli di pasaran dengan mudah
  • 3 lembar daun pandan
  • 200 gr gula merah atau aren
  • 250 ml air
  • 1 sdm maizena + 30 ml air untuk melarutkan
  • Nangka secukupnya, potong memanjang
  • 5 lembar daun pandan atau sesuai selera
  • 1/3 sdt garam

Baca Juga: 4 Lokasi Berburu Takjil untuk Berbuka Puasa di Wonosobo selama Bulan Ramadan

  • 300 ml santan kental instan
  • 2 sdt tepung beras (untuk membuat santan kental)
  • Topping buah nangka, potong kotak

 

Cara membuat Es Cendol ala William Gozali:

  • Untuk membuat santan, masukkan santan, tepung beras, air, dan garam. Masukkan daun pandan. Kemudian aduk agar tidak pecah.
  • Pastikan untuk memasak santan dengan api kecil.
  • Masak hingga mendidih dan santan berubah tekstur menjadi kental

Baca Juga: Resep Es Jeniper Segar untuk Menu Takjil Berbuka Puasa di Bulan Ramadan

  • Untuk membuat sirup gula merah, masukkan air, nangka, gula merah atau gula aren, dan daun pandan.
  • Masak hingga mendidih dan gula menjadi agak mengental.
  • Untuk saran penyajian, masukkan es batu terlebih dahulu, cendol, santan kental, nangka dan sirup gula jawa.
  • Tambahkan potongan nangka sebagai toppingdi atasnya.
  • Es cendol siap untuk disajikan.***

Editor: Khaerul Amanah

Tags

Terkini

Terpopuler