ISIS Masih Jadi Ancaman Nyata Bagi Kedaulatan Republik Indonesia

- 18 Mei 2022, 11:29 WIB
Ilustrasi./ Paham ISIS menjadi ancaman nyata di Indonesia jika tidak segera ditanggulangi.
Ilustrasi./ Paham ISIS menjadi ancaman nyata di Indonesia jika tidak segera ditanggulangi. /Pixabay.com/TheDigitalWay

KABAR WONOSOBO - Paham ISIS masih menjadi ancaman tersendiri bagi Indonesia, dan hal itu berpotensi mengusik kedaulatan NKRI dimasa depan.

Pasalnya ancaman ISIS bagi Indonesia tidaklah main-main lantaran paham terorisme tersebut telah menggerogoti suatu negara dari dalam.

Jika tidak segera ditangani maka ISIS akan kembali menunjukan eksistensinya ditanah air dan jelas itu akan mengancam keutuhan bangsa Indonesia.

Baca Juga: Pengamat Politik Sebut Calon Gubernur DKI Jakarta Harus Gandeng Tokoh NU Jika Ingin Menang di Pilkada 2024

Pengamat terorisme Lukman Thahir dari Universitas Islam Negeri Datokarama di Palu, mengungkapkan bahwa paham ISIS masih menjadi suatu ancaman nyata untuk Indonesia.

"Sel-sel paham ISIS ini meskipun sudah kehilangan induknya tapi masih masif melakukan gerakan, dan justru inilah yang semakin berbahaya karena dampaknya bisa lebih buruk" kata Lukman Thahir seperti dikutip Kabar Wonosobo dari Antara, 18 Mei 2022.

Lukman Thahir berpendapat hilangnya sosok pemimpin utama dari kelompok-kelompok kecil yang berafiliasi dengan ISIS, justru akan menjadi lebih berbahaya.

Baca Juga: Kabar UAS Dideportasi dari Singapura, Menunggu Selama 4 Jam Tanpa Bisa Komunikasi

Sebab menurut Lukman pergerakan ISIS yang dilakukan kelompok-kelompok kecil ini menjadi acak dan tidak lagi dapat diprediksi.

Halaman:

Editor: Arum Novitasari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x