Namanya Banyak Dicari Orang, Siapa Tom Lembong? Apa Hubungannya dengan Jokowi dan Anies?

- 23 Januari 2024, 16:28 WIB
Profil dan biodata lengkap Tom Lembong, tim Anies yang disebut saat debat dan kerap bantu susun pidato Jokowi.
Profil dan biodata lengkap Tom Lembong, tim Anies yang disebut saat debat dan kerap bantu susun pidato Jokowi. /Instagram.com/@tomlembong

KABAR WONOSOBO - Siapa Tom Lembong yang namanya berulang kali disebut Gibran saat berdebat dengan Cak Imin dalam debat cawapres kemarin? Simak infonya.

Nama Tom Lembong mendadak kembali mencuat ke publik dan menjadi perhatian banyak orang, pasalnya namanya beberapa kali disebut oleh Cawapres nomor 02 Gibran Rakabuming Raka dalam debat Cawapres yang digelar Minggu, 21 Januari 2024.

Thomas Trikasih Lembong atau Tom Lembong adalah lulusan Harvard University yang pernah menduduki beberapa jabatan strategis id Pemerintahan era Jokowi.

Baca Juga: Jokowi Serahkan 3.000 Sertipikat Tanah di Wonosobo, Ingatkan untuk Hati-hati Saat Diagunkan

Tom Lembong awalnya masuk ke pemerintahan saat dipercaya Jokowi untuk menjadi Menteri Perdagangan (Mendag) menggantikan Rahmat Gobel pada reshuffle kabinet bulan Agustus 2015.

Kurang lebih setahun di sana, pada Juli 2016, posisi Tom Lembong di kursi Mendag digantikan oleh politikus Partai NasDem Enggartiasto Lukita.

Seusai dari Mendag, Thomas Lembong dipindah ke kursi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) dan menjabat selama kurang lebih 3 tahun sebelum kemudian digantikan oleh Bahlil Lahadalia pada Oktober 2019 lalu.

Pada perjalanan selanjutnya setelah keluar dari pemerintahan nasional, Tom Lembong dipinang oleh Anies Baswedan yang kala itu menjabat sebagai Gubernur Jakarta.

Baca Juga: Daftar Anggota Dewan dan Kyai di Tim Kampanye Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Wonosobo

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x