Nicholas Saputra Suka ‘Main’ di Dapur, Tidak Setuju Memasak Identik dengan Gender Tertentu

- 6 Juni 2021, 09:34 WIB
Aktor tampan Nicholas Saputra ketika scene memasak dari tangkapan layar kanal youtube Miele Indonesia
Aktor tampan Nicholas Saputra ketika scene memasak dari tangkapan layar kanal youtube Miele Indonesia /youtube.com/ Miele Indonesia

 

KABAR WONOSOBO – Banyak orang beranggapan bahwa kegiatan memasak identik dengan hal yang dilakukan oleh perempuan.

Namun hal itu tidak berlaku bagi aktor tampan Nicholas Saputra yang ternyata bukan pria yang anti ke dapur.

Nicholas Saputra bahkan sudah menjadikan kegiatan meracik bahan makanan itu sebagai aktivitas hariannya.

Baca Juga: Dian Sastro Dukung Arie Kriting yang Kritisi Polemik Nagita Slavina ikon PON XX Papua

Bagi pemeran Rangga di film Ada Apa Dengan Cinta (AADC) itu, memasak adalah kegiatan meditatif dan memberinya ketenangan.

"Ada berbagai macam unsur, ada suara, warna, aroma, rasa, itu adalah sesuatu yang hidup banget buat saya," kata Nicholas Saputra.

Bagi Nicho, sapaan akrab Nicholas Saputra, melihat laki-laki di dapur bukan lagi menjadi hal yang asing.

 Baca Juga: Definisi Cultural Appropriation Kata Arie Kriting Terkait Pemilihan Nagita Slavina Sebagai Duta PON XX Papua

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x