Pasar Senggol Ramadhan, Sensasi Wisata Kuliner Khas Sepuasnya dengan Nuansa Bali dan Bayar Pakai Benggol

10 April 2021, 09:06 WIB
Berbagai display menu khas di Dieng Ballroom, lokasi Pasar Senggol Ramadhan Hotel Dafam Wonosobo. /Kabar Wonosobo

 

KABAR WONOSOBO - Ada banyak momen yang dinanti saat bulan Berkah ini tiba, salah satunya adalah dengan berbuka puasa Ramadan bersama agar nuansa berbuka puasa anda dan keluarga menjadi lebih spesial.

Salah satu konsep buka puasa yang patut dicoba adalah paket kuliner buka puasa bertajuk “Buka Vaganza Pasar Senggol Ramadan” yang ditawarkan oleh Hotel Dafam Wonosobo.

Dalam acara Simulasi Pasar Senggol Ramadan Hotel Dafam Wonosobo, bersama para jurnalis lokal Wonosobo, Sales Marketing Manager Hotel Dafam Wonosobo, Sharaswati NIK mengatakan Pasar Senggol Ramadan menghadirkan beragam menu buka puasa dengan konsep all you can eat.

Baca Juga: Inilah 3 Kedai Es Legend yang Wajib Coba di Wonosobo, Harga per Porsinya Kurang dari 10K Semua

Para tamu akan dimanjakan dengan aneka menu food outlet mulai dari takjil, appetizer, main course dan dessert.

“Lokasi Pasar Senggol Ramadan ini ada di Dieng Ballroom kami yang merupakan ruangan semi outdoor, jadi para tamu akan kami ajak untuk menikmati sajian sambil menikmati pemandangan seperti di Pulau Bali,” kata Sharawati kepada tim Kabar Wonosobo.

Dalam acara yang dihadiri oleh berbagai media dan influencer asal Wonosobo tersebut dibeberkan konsep dan layout dari Pasar Senggol tersebut nantinya.

Baca Juga: Mencicipi Nikmatnya Lotek Bu Jami’ Brug Menceng, Usaha Turun-temurun Sejak tahun 1965

“Uniknya lagi, untuk skema pembayaran kami menggunakan benggol atau koin dari kayu,” jelas Sharaswati.

Seperti namanya, Pasar Senggol Ramadhan Hotel Dafam akan dibuka selama bulan puasa saja.

Untuk bisa menikmati Pasar Senggol Ramadan, pengunjung bisa merogoh kocek mulai dari Rp30.000 per stall dan Rp89.999 per person untuk menu all you can eat.

Baca Juga: Vaksinasi Tahap Kedua Wonosobo Dimulai, Termin Pertama 10.000 Dosis, Termasuk Wartawan dan Pekerja Media

Sharaswati juga menawarkan pilihan yang lebih hemat untuk para tamu, salah satunya yakni untuk 50 orang pemesan pertama hanya membayar Rp 69.999 per-pax-nya.

“Sedangkan pemesanan sebelum 12 April hanya Rp79.999 dan untuk reservasi pada Minggu pertama dan keempat Ramadhan bisa mendapatkan buy 10 get 1,” tutur Sharaswati.

“Kami juga akan mengadakan giveaway voucher menginap di kamar royal suite yang akan diundi pada akhir bulan Ramadan,” imbuhnya.

Baca Juga: Oleh-oleh Khas Dieng Wonosobo yang Wajib Diborong, Salah Satunya Buah Ajaib Ini

Bagi pengunjung yang tertarik untuk mengajak keluarga dan kolega ke Pasar Senggol Hotel Dafam Wonosobo bisa melakukan pemesanan ke Hotel.***

 

Editor: Erwin Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler