5 Rekomendasi Bakso Terenak di Purwokerto yang Wajib Kalian Coba

- 26 Juni 2024, 23:11 WIB
ilustrasi bakso terenak
ilustrasi bakso terenak /Freepik/Kabar Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Sedang ingin menikmati bakso yang lezat saat berada di Purwokerto? Simak rekomendasi bakso enak di Purwokerto selengkapnya di artikel ini

Purwokerto, kota yang terkenal dengan keindahan alamnya, tak hanya memanjakan mata dengan panorama, tetapi juga lidah dengan kekayaan kulinernya. Berada di lereng Gunung Slamet kota ini menawarkan kesejukan alam yang dipadukan banyaknya tempat unik dan bersejarah yang membuat betah tinggal di kota ngapak ini.

Bagi pecinta bakso, kota ini menawarkan berbagai warung bakso dengan cita rasa yang khas dan menggoda serta sangat menarik untuk dicoba. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi warung bakso enak di Purwokerto yang wajib kamu coba.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Bakso Terenak di Wonosobo yang Wajib Kamu Coba Saat Berkunjung di Wonosobo 

1. Bakso Pekih

Alamat: Jl. Pekih, Purwokerto, Sokanegara, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53115

Legenda kuliner Purwokerto ini terkenal dengan bakso uratnya yang besar dan kenyal, serta kuah kaldunya yang gurih dan kaya rasa. Tak heran, Bakso Pekih selalu ramai dikunjungi pelanggan, bahkan menjadi langganan para pejabat dan artis ternama. (Jl. Pekih)

2. Bakso Pak Kardi

Alamat: Jl. Karang Kobar, Glempang, Bancarkembar, Kec. Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53115

Terletak di daerah Purwokerto Timur, Bakso Pak Kardi menawarkan cita rasa bakso klasik dengan harga yang terjangkau. Bakso di warung ini terbuat dari daging sapi segar dan bumbunya yang pas, menghasilkan rasa yang autentik dan bikin nagih serta pastinya kenyal dan dagingnya terasa.

Baca Juga: Ide Masakan Idul Adha 2024 : Resep Bakso Sapi Kenyal Ala Devina Hermawan

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah