Olahraga 10 Menit ini Bisa Tingkatkan kemampuan Otak, Bisa Dilakukan Tiap Hari di Rumah

- 9 November 2021, 11:40 WIB
Ilustrasi olahraga di rumah.
Ilustrasi olahraga di rumah. /Pexels.com/ Ketut Subiyanto

Bahkan, pada Penelitian sebelumnya juga menunjukkan hubungan antara aktivitas fisik yang konsisten dan kesehatan otak yang lebih baik dari waktu ke waktu. Sedangkan fakta bahwa berolahraga minimal 20 menit dapat meningkatkan fungsi kognitif ternyata sangat masuk akal.

Baca Juga: Tips Zumba Bakar Kalori Untuk Turunkan Berat Badan

Para ahli bersama Heath dan rekan-rekannya telah melakukan riset pada 14 orang dewasa luntuk melihat kinerja bagian otak yang berhubungan dengan fungsi eksekutif otak.

"Kami melakukan tes yaitu kemampuan mengambil keputusan, memecahkan masalah, dan kontrol diri," imbuh Heath.

Dalam tes itu, peserta diminta untuk duduk dan membaca majalah atau mengendarai spinning bike atau sepeda statis selama 10 menit dengan kekuatan penuh. Setelah itu, periset mengulangi tes gerakan mata untuk kedua kalinya.

Mereka yang duduk dan membaca mendapatkan skor yang tidak berubah secara signifikan dari tes pertama sampai tes kedua.

Baca Juga: Begini Cara Menghitung Total Kalori yang Harus Dibakar untuk Mendapat Berat Badan Ideal

Bagi para peserta yang menggunakan sepeda statis, responnya meningkat lebih cepat hingga sekitar 50 milidetik. Para peneliti yakin, bahwa aktivitas fisik ini menyediakan dorongan untuk mengendalikan saraf okulomotor yang berkaitan dengan fungsi eksekutif otak.

Dalam penelitian itu, para peneliti juga tidak secara pasti mengatakan apa yang menyebabkan adanya semacam dorongan otak yang terjadi tersebut.

"Namun sejumlah teori mengatakan, bahwa peningkatan aliran darah ke otak menjadi salah satu faktornya. Selain itu, aktivitas ini terbukti melepaskan beberapa protein yang sangat spesifik yang terbukti menawarkan manfaat neuroprotektif dan merangsang pertumbuhan neuron baru di otak," kata Heath menjelaskan hasil risetnya.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: klikdokter.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x